Liburan Panjang Maulid, Semua Destinasi Wisata Diserbu Warga

jpnn.com - MALANG - Libur akhir pekan, berbarengan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, membuat semua tempat destinasi wisata membludak.
Salah satunya terjadi di Malang Raya. Seperti diketahui, liburan telah mulai sejak Jumat (9/12) dan berakhir Senin (12/12) hari ini.
Berkah libur Maulid Nabi ini, hotel-hotel dipenuhi tamu, homsetay masyarakat terisi dan tempat wisata melonjak kunjungannya.
Malahan, banyak wisatawan yang sudah memesan hotel hingga tahun baru 2017.
Jalan raya mayoritas dipenuhi wisatawan. Mereka memadati jalur Surabaya – Malang menuju Batu, beberapa dialihkan ke arah Kota Malang.
Kendaraan mobil pribadi dari berbagai daerah luar kota ‘menyerbu’ Malang untuk menghabiskan masa liburan panjang ini, dengan pergi ke tempat wisata di Malang Raya, Jawa Timur, terutama Kota Batu.
Kepadatan arus kendaraan ini, seperti yang terlihat di wilayah Malang Utara.
Sepanjang jalur mulai simpang tiga Karanglo – Singosari sampai Kecamatan Lawang terlihat padat.
MALANG - Libur akhir pekan, berbarengan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, membuat semua tempat destinasi wisata membludak. Salah satunya
- Sido Muncul Berikan Bantuan Rp 425 Juta untuk Anak Terduga Stunting di Jonggol
- Tanggapi RUU KUHAP, Gayus Lumbuun: Polisi Sebaiknya Tetap Jadi Penyidik
- BPPM dan Pemuda Indonesia Center Gelar Bukber Hingga Beri Santunan Anak Yatim
- Penampakan Uang Korupsi Oknum DPRD OKU yang Disita KPK
- Rivqy: Tindak Tegas & Usut Tuntas Komplotan Pengoplos Gas
- 5 Berita Terpopuler: Ada Kebijakan Kontroversial, Jutaan Guru & PPPK Terima Gaji Lima Kali, Honorer Harap Tenang