Liga 1 2018: Perseru Optimistis Redam Persebaya

jpnn.com, SURABAYA - Status tim tamu tak membuat nyali Perseru Serui ciut saat bertandang ke markas Persebaya Surabaya, dalam laga Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Minggu (25/3) malam WIB.
Pelatih Perseru, I Putu Gede mengatakan timnya siap memberi perlawanan untuk Rendi Irwan dan kawan-kawan. Meski belum lama mengangani Perseru, ia yakin anak didiknya mampu merepotkan tuan rumah di pertandingan nanti.
"Saya sudah dua minggu bersama tim ini. Untuk adaptasi tidak ada masalah karena banyak bantuan dari pemain asli Papua," ucapnya saat jumpa pers, Sabtu (24/3) kemarin.
"Ada beberapa catatan untuk kami sendiri. Kami sudah berlatih taktikal untuk mengantisipasi dan meredam gaya main Persebaya. Mereka tidak banyak berubah, dari dulu sampai sekarang sama. Saya rasa kami bisa meredam. Semua pemain bisa main dan kami akan melihat perkembangan dari seluruh pemain," imbuh mantan pemain Persebaya itu.
Sementara pelatih Persebaya, Angel Alfredo Vera meminta agar anak didiknya tidak besar kepala selama pertandingan. Dia yakin, Perseru era Putu Gede bukanlah tim musim lalu yang hampir terdegradasi ke ajang Liga 2.
"Saya melihat semua tim di Liga 1 sangat seimbang. Tidak terlalu banyak perbedaan antara satu dan lainnya," kata Alfredo Vera. (bep/jpc)
Perseru Serui akan menantang Persebaya Surabaya dalam lanjutan Liga 1 2018, Minggu malam ini.
Redaktur & Reporter : Adek
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Arema Lakoni 2 Partai Kandang di Bali, Bukan Hanya Melawan Persebaya
- 10 Pemain Persebaya Raih Kemenangan Penting dari Madura United
- 21 Tembakan Mewarnai Pertarungan Persija Vs Persebaya di GBK
- Liga 1: Menjelang Hadapi Persija, Persebaya Fokus Mematangkan Aspek Fisik dan Taktik
- Begini Siasat Pelatih Persebaya Menyambut Libur Lebaran