Liga 1 2020: Arema FC Siapkan Tim Layaknya Memulai Musim Baru
jpnn.com, MALANG - PT LIB telah memastikan kompetisi Liga 1 2020 akan bergulir kembali pada Oktober nanti. Arema FC menjadi salah satu tim yang sudah bersiap sejauh ini. Mereka pun mengusung rencana untuk menggelar pemusatan latihan khusus dan juga beberapa kali uji coba.
Arema FC sejatinya sudah memulai pemusatan latihan pada Senin (3/8) lalu. Sayangnya, saat tim sudah berlatih dan bersemangat memulai kompetisi, pelatih kepala Mario Gomez, dikabarkan sudah menyatakan secara lisan enggan melanjutkan tugasnya karena tak sepakat dengan aturan renegosiasi kontrak yang nilainya dipotong sampai 50 persen.
Tetapi, itu tak menyurutkan niat Arema untuk menyongsong kompetisi dengan penuh kesiapan. Menurut Asisten Pelatih Arema FC Charis Yulianto, salah stu yang kini jadi konsentrasi timnya ialah memulihkan kondisi fisik pemain.
"Program latihan kami tetap berjalan sesuai rencana sampai nanti berjalannya kompetisi. Rencana uji coba masih ada. Jadi, kami tetap dengan model pre-season termasuk nanti TC akan kami komunikasikan dengan manajemen tim. Kemungkinan tiga minggu sebelum kompetisi bergulir kembali," ucap Charis.
Mantan Bek Timnas Indonesia itu juga tetap menjalankan program latihan dnegan tahapan memantau kondisi pemain terlebih dulu. Setleah mengukur kemampuan fisik pemain, dia baru akan meningkatkan tahapan latihan sampai dengan
Saat ini persiapan tim masih menjalankan program yang telah disusun pelatih kepala yang telah mundur, Mario Gomez. Dimana program latihan akan dilakukan secara bertahap disesuaikan dengan kondisi pemain yang baru saja vakum tanpa kegiatan sepak bola akibat dihentikannya kompetisi untuk sementara akibat pandemi virus Corona.
BACA JUGA: Video Viral, Istri Tua Hancurkan Rumah Bini Muda dengan Eskavator, Sampai Rata dengan Tanah
"Sambil menunggu pelatih kepala datang kami akan tetap menjalankan program dari pelatih fisik yang telah diberikan kepada pemain," tandasnya. (dkk/jpnn)
Arema FC sudah menjalani latihan seusai dengan program menuju bergulirnya kembali kompetisi pada Oktober nanti. Ada rencana latihan terkonsentrasi sebelum ditutup dengan laga uji coba.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- PSBS Biak Tengah Dijauhi Dewi Fortuna
- Liga 1: Persik Menang Tipis 1-0 Atas Arema FC
- Persebaya Vs Arema FC Berakhir Sangat Dramatis, Cek Klasemen
- Live Streaming Persebaya Vs Arema dan Klasemen Liga 1
- 2 Tim Super Ketemu di Pekan ke-13 BRI Liga 1, Pasti Dahsyat
- Madura United Vs Arema FC Sore Ini: Singo Edan Waspada