Liga 1 2022/2023 Dilanjutkan, Menpora Amali: Nanti Ada Evaluasi dari Pemerintah dan Polri
jpnn.com - JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali mengatakan keputusan Liga 1 2022/2023 kembali bergulir dilakukan setelah Polri mengeluarkan izin.
Menurut dia, Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah memberikan pernyataan siap menjalankan dan mematuhi aturan serta panduan yang dibuat pemerintah serta pihak keamanan.
“Kompetisi sepak bola Liga 1 itu diteruskan setelah sempat terhenti. Jadwal dan lain-lainnya sudah ada dan dikoordinasikan kepada Polri,” terang Menpora Amali, Selasa (6/12).
Dia menyatakan ada alasan penting kompetisi Liga 1 harus berjalan dan dilanjutkan kembali. Sebab, hal ini akan berdampak pada Timnas Indonesia karena banyak agenda kejuaraan yang akan dihadapi skuad Garuda ke depan.
"Kompetisi sangat dibutuhkan Timnas Indonesia. Sebentar lagi Timnas Indonesia akan menghadapi Piala AFF dan kemudian persiapan sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 Tahun 2023," ucap Menpora Amali.
Meski Liga 1 sudah mendapatkan izin bergulir lagi, kata Menpora Amali, pemerintah akan melakukan evaluasi perjalanan liga yang akhirnya bisa lanjut lagi. Tujuannya, kata dia, agar liga berjalan dengan aman dan lancar.
"Bubble Ini adalah format sekarang yang harus dilakukan. Dalam perjalanannya tentu ada evaluasi. Evaluasi akan dilakukan pemerintah dan Polri. Sekarang jalan dahulu, bisa saja ke depan ada hal yang diperbaiki untuk kebaikan bersama,” pungkas Menpora Amali. (dkk/jpnn)
Liga 1 2022/2023 sudah dilanjutkan, Menpora Amali pastikan bakal ada evaluasi dari pemerintah dan Polri.
Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : Muhammad Amjad
- Liga 1: Bojan Hodak Syukuri Kemenangan Persib atas Borneo FC, tetapi
- Reaksi Kecewa Pieter Huistra Seusai Borneo FC Takluk dari Persib, Singgung Wasit
- Persib Bandung Vs Borneo FC Berakhir Dramatis, Cek Klasemen Liga 1
- Luar Biasa! Persebaya Menang Comeback dari Persija, Cek Klasemen
- Persebaya Vs Persija Jakarta: Ada VAR di Babak Pertama, Penalti, Gol!
- Live Streaming Persebaya Vs Persija, Simak Kata Bruno Moreira