Liga 1: Marc Klok Mau Persib Melakukan Ini saat Menjamu PSS

jpnn.com - Kapten Persib Bandung Marc Klok punya ambisi besar membawa timnya kembali meraih gelar juara Liga 1. Berkontribusi di setiap pertandingan adalah target yang selalu ingin dia capai.
Begitu juga saat Persib menjamu PSS Sleman pada pekan ke-30 Liga 1 2024/25 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (26/4/2025) malam.
Klok mengatakan selaku pemimpin tim di tengah lapangan, dia ingin menjaga semangat rekan-rekannya agar tidak menyerah sampai pertandingan selesai. Tiga poin di laga sebelumnya, menjadi modal Persib untuk menghadapi PSS.
Sekalipun lawan yang dihadapi adalah tim papan bawah. Klok meminta agar penggawa Persib tidak memandang sebelah mata. Tim tamu pastinya akan berusaha keras untuk mengalahkan mereka, demi mencuri poin.
"Mereka (PSS, red) akan semangat untuk menang karena tidak ingin degradasi, mereka pasti akan all out besok. Namun, buat kami sendiri, kami juga akan all out karena setiap pertandingan sekarang adalah final," kata Klok dalam konferensi pers sebelum pertandingan di Bandung, Jumat (25/4/2025).
Menurutnya, seluruh pemain Persib pastinya menginginkan kemenangan. Mereka juga punya tekad yang kuat untuk bisa mengunci gelar juara lebih cepat.
Pangeran Biru membutuhkan delapan poin lagi untuk keluar sebagai kampiun Liga 1 musim 2024/25. Jika poin tersebut tercapai maka tidak akan bisa dikejar oleh klub lain.
Delapan poin penentu ini artinya, Persib paling tidak harus bisa menang saat melawan PSS Sleman, Malut United, dan Barito Putera.
Komentar gelandang Persib Marc Klok menjelang laga melawan PSS Sleman. Ada target yang ingin dia capai.
- Robby Darwis Sebut Persib Diuntungkan untuk Menjuarai Liga 1, Ini Penyebabnya
- Luar Biasa! Malut United Menang di Kandang Dewa United
- Jaga Asa Juara Liga 1, Persib Waspadai Kebangkitan PSS
- Live Streaming Dewa United Vs Malut United, Tamu Punya Rekor Super
- Persib vs PSS: Situasi Bak Bumi dan Langit, Bojan Hodak Enggan Gegabah
- Pukul Arema FC, Madura United Menjauh dari Zona Merah Liga 1