Liga 1 Musim 2018 Tetap Jalan Meski Ada Piala Dunia
jpnn.com, JAKARTA - PT. Liga Indonesia Baru (LIB) kini cukup leluasa dalam menyiapkan jadwal kickoff Liga 1, setelah menyelesaikan sisa subsidi kepada klub musim lalu.
Dari jadwal yang sudah disiapkan, Tigor Shalom Boboy, Chief Operation Officer (COO) PT.LIB menyatakan, timnya sudah menyiapkan akhir liga pada awal Desember 2018.
Itu dengan asumsi kompetisi bakal off sementara saat Asian Games dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun ini.
Sedangkan, Piala Dunia yang juga bergulir tahun ini dipastikan tidak akan mengganggu jadwal Liga 1.
”Sebab, Piala Dunia juga tidak bersinggungan langsung dengan kompetisi, asumsi kami pertandingan paling malam di Liga 1 mulai pukul 21.00 WIB,” terang Tigor. Sedangkan Piala Dunia bakal kick off sekitar pukul 23.00 WIB.
Dalam Rencana PT.LIB kompetisi bakal berlangsung minimal dalam delapan bulan. Tetapi hanya ada sekitar 28 pekan efektif yang bisa dimaksimalkan untuk menggulirkan kompetisi.
Alhasil, bakal muncul 6 hingga 8 pekan padat yang melibatkan 18 klub peserta.
Khusus pekan padat, Tigor menyatakan kemungkinan bisa berlangsung pada putaran pertama. Khsususnya menjelang Asia Games berlangsung.
Tigorshalom Boboy, Chief Operation Officer (COO) PT.LIB memastikan, Piala Dunia yang juga bergulir tahun ini tidak akan menganggu jadwal Liga 1.
- Jangan Kaget! Ini Top Scorer Sementara BRI Liga 1
- Live Streaming Semen Padang Vs Persebaya: Tuan Rumah Tak Gentar
- Borneo FC Vs Madura United Malam Ini, Simak Kata Pedro
- Madura United Vs Semen Padang: Tuan Rumah Siap Berpesta
- Persija Vs Borneo FC, Kei Hirose: Ini Bukan Laga Mudah
- Desember adalah Neraka Buat Para Pelatih di BRI Liga 1