Liga Anak Indonesia Resmi Bergulir, Ajang Cari Pemain Bertalenta untuk Masa Depan Timnas

Peningkatan Kompetensi Operator Kompetisi Regional
Selain menjadi ajang kompetisi bagi para pemain muda, Durava Liga Anak Indonesia by Inasprojuga bertujuan untuk meningkatkan kualitas pengelolaan kompetisi di berbagai daerah.
LPDUK akan secara aktif mencari, melatih, dan menentukan standar kompetensi bagi operator kompetisidi masing-masing regional.
Langkah ini bertujuan agar setiap operator kompetisi dapatberkembang, profesional, dan makin serius dalam mengembangkan kegiatan olahraga di wilayahnya masing-masing. Dengan sistem yang lebih terstruktur, diharapkan kompetisi sepak bola usia dini di berbagai daerah dapat berjalan lebih profesional dan berkelanjutan.
Direktur LPDUK Kemenpora, Ferry Y. Kono, juga menegaskan bahwa Liga Anak Indonesia bukan sekadar turnamen, tetapi program strategis dalam pembinaan sepak bola Indonesia.
“Liga Anak Indonesia adalah platform bagi talenta muda untuk berkembang. Dengan sistem kompetisi yang lebih terstruktur dan cakupan yang lebih luas, serta didukung oleh operator kompetisi yang berkualitas dan kompeten, kami berharap ajang ini dapat mencetak pemain-pemain potensial yang siap bersaing di kancah sepak bola profesional,” tambah Ferry.
Dampak Positif bagi Ekosistem Sepak Bola Nasional
Selain menjadi ajang kompetisi, Durava Liga Anak Indonesia by Inaspro juga memiliki dampak luas terhadap pembinaan olahraga di Indonesia, antara lain: Menemukan bakat-bakat terbaik di seluruh Indonesia yang berpotensi melanjutkan karier sepak bola profesional. Meningkatkan standar kompetisi sepak bola usia dini dengan format yang lebih sistematis dan profesional.
LPDUK Kemenpora | Inaspro, bersama PT. Bola Indonesia Mandiri resmi mengumumkan penyelenggaraan Liga Anak Indonesia by Inaspro.
- LPDUK & Persani Kerja Sama Sukseskan FIG Artistic Gymnastics World Championships 2025
- Dorong Kemajuan Industri Olahraga, LPDUK-Inaspro Teken MoU dan PKS Bersama Mitra
- Ilham HIVI! Apresiasi Tren Olahraga dan Kehadiran Inaspro
- LPDUK dan KONI Sepakat Kerja Sama Kelola Dana Komersial PON XXI Aceh-Sumut
- Liga Anak Indonesia U-12 Diharapkan Rutin Bergulir Tiap Tahun
- Audiensi dengan PPKBLU Kemenkeu, Direktur LPDUK Konsultasi Regulasi & Tata Kelola BLU