Liga Champions: Atalanta Bukannya Menang Mudah, Malah Nyaris Dipermalukan

jpnn.com, ITALIA - Atalanta belum dapat dipastikan lolos ke fase gugur Liga Champions.
Pasalnya, Atalanta yang awalnya diprediksi bakal menang mudah, malah nyaris dipermalukan Midtjylland.
Pada laga kelima Liga Champions Grup D yang digelar di Stadion Atleti Azzurri, Bergamo, Selasa (Rabu WIB), keduanya bermain imbang 1-1.
Atalanta justru harus tertinggal lebih dulu lewat aksi Alexandre Scholz pada menit ke-13.
Tuan rumah harus menunggu hingga menit ke-79 untuk dapat memaksa kedudukan kembali imbang lewat sundulan Cristian Romero.
Dengan raihan satu poin ini membuat mereka harus melakoni partai pemungkas melawan Ajax Amsterdam.
Untuk memastikan siapa yang berhak mendampingi Liverpool.
Kini Atalanta berada di posisi kedua dengan raihan delapan poin.
Atalanta ternyata tidak mampu menang mudah menghadapi Midtjylland, malah nyaris dipermalukan. Akibatnya, belum dapat dipastikan lolos ke fase gugur Liga Champions
- Thierry Henry Yakin Arsenal Bisa Menjadi Juara Liga Champions
- Liga Champions: Liverpool Beruntung Punya Kiper Seperti Itu
- PSG vs Liverpool, Luis Enrique Sebut jadi Ajang Pembuktian Kualitas Rouge et Bleu
- Arsenal Ukir Sejarah di Liga Champions, Arteta tetap Rendah Hati, Fokus Trofi
- Liga Champions: Don Carlo Anggap Leg Kedua Melawan Atletico Madrid akan Lebih Sulit
- Hasil Liga Champions: Arsenal Masuk Buku Sejarah, Madrid dan Atletico Sengit