Liga Champions: Barcelona Ajari AS Roma Bermain Bola
jpnn.com, BARCELONA - Raksasa Catalan, Barcelona tinggal selangkah lagi lolos ke semifinal Liga Champions. Itu terjadi setelah Barca berpesta gol saat menjamu AS Roma pada leg pertama perempat final di Camp Nou, Kamis (5/4).
Blaugrana - julukan Barcelona, tak butuh gol dari Lionel Messi untuk menang dengan skor 4-1. Media-media di Eropa bahkan menyindir Roma yang memberi hadiah bagi Barcelona dengan membiarkan mudah mencetak gol.
Selain itu, statistik dari UEFA menunjukkan Barcelona bisa dibilang mengajari Roma bagaimana bermain sepak bola. Mereka sangat dominan dalam penguasaan bola mencapai 57 persen. Selain itu, Blaugrana pun unggul dalam serangan dengan jumlah tembakan mencapai 16 dengan sembilan di antaranya on target. Sementara Roma hanya melakukan enam tembakan dengan tiga tembakan on target.
Dalam kemenangan itu, Messi memang tak mencetak gol. Namun, bukan berarti dia bermain buruk. Kapten Timnas Argentina itu beberapa kali membahayakan pertahanan I Lupi - julukan Roma, dan kerap mengancam gawang Alisson. Meski nirgol, Barcelona bukan hanya Messi. Pemain lainnya mampu menggantikan perannya untuk menodai gawang Roma.
Bahkan, Barcelona tak perlu mencatatkan nama pemainnya di papan skor terkait dua gol pertama. Maklum saja, dua gol awal Barcelona berasal dari bunuh diri pemain AS Roma.
Daniele De Rossi memberikan hadiah bagi Barcelona lewat gol bunuh diri pada menit 38. Sebuah umpan tarik dari Andres Iniesta ke depan pertahanan Roma coba dihalau oleh De Rossi, namun bola justru masuk ke gawang sendiri.
Usai jeda, Barcelona mampu memimpin 2-0 pada menit 55. Lagi-lagi karena bunuh diri pemain Roma dan kali ini dilakukan defender Kostas Manolas. Bola liar hasil umpan Iniesta gagal diantisipasi secara baik oleh Manolas dan bola halauannya justru merobek gawang sendiri.
Empat menit kemudian, Blaugrana menambah keunggulan menjadi 3-0 lewat sontekan defender Gerard Pique. Dia memanfaatkan sodoran bola dari Luis Suarez. Gol ini bisa dibilang juga hadiah dari Roma. Maklum saja, Pique sama sekali tanpa kawalan saat menerima sodoran bola dari Suarez dan dengan mudah menaklukkan Allison.
Barcelona pesta gol ke gawang AS Roma dalam leg pertama perempat final Liga Champions.
- Piala Super Spanyol: Tumbangkan Mallorca, Madrid Hadapi Barcelona di Final
- Piala Super Spanyol: Barcelona & Real Madrid Berpeluang Bertemu di Final
- Tekuk Lazio, AS Roma Memenangkan Derby Della Capitale
- Bantai Barbastro, Barcelona Melaju ke 16 Besar Piala Raja
- Mohamed Salah Lebih Memprioritaskan Memenangkan Liga Inggris daripada UCL, Ini Alasannya
- Tidak bisa Bermain untuk Barcelona, Dani Olmo jadi Incaran Klub Besar Eropa