Liga Champions: Luis Enrique Sesumbar PSG Menjinakkan Barcelona

jpnn.com - Pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Luis Enrique sesumbar tim asuhannya mampu menjinakkan Barcelona pada leg kedua perempat final Liga Champions.
PSG saat ini dalam situasi sulit seusai takluk 2-3 pada leg pertama di Parc Des Princes, Paris.
Les Parisiens dalam misi wajib menang demi merebut satu tempat di semifinal Liga Champions.
Meski leg kedua akan berlangsung di markas Barcelona, yakni Camp Nou, Enriquez optimistis anak asuhnya mampu mendapat hasil maksimal.
"PSG tak pernah menang setelah kalah pada leg pertama, tetapi besok ialah harinya (untuk menang, red)."
"Besok momen bagi kami untuk memberikan segalanya demi kemenangan," ucap Enrique dilansir AFP.
Duel leg kedua antara Barcelona vs PSG akan berlangsung di Camp Nou, Rabu (17/4/2024) dini hari WIB.
Barca cukup meraih hasil imbang untuk lulus ke semifinal Liga Champions, sedangkan PSG dituntut untuk menang.(mcr15/jpnn)
Pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Luis Enrique sesumbar tim asuhannya mampu menjinakkan Barcelona pada leg kedua perempat final Liga Champions.
Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib
- Liverpool vs PSG: The Reds Enggan Main Aman
- Liverpool vs PSG, Arne Slot: Kami tidak Mengejar Hasil Seri
- Liverpool vs PSG, Luis Enrique: Kami Datang untuk Menang
- Menangi Derbi Madrid, Los Blancos Tempel Ketat Barcelona
- Thierry Henry Yakin Arsenal Bisa Menjadi Juara Liga Champions
- Liga Champions: Liverpool Beruntung Punya Kiper Seperti Itu