Liga Champions: PSG Unggul, Namun Poinnya Sama Dengan RB Leipzig

Liga Champions: PSG Unggul, Namun Poinnya Sama Dengan RB Leipzig
Bintang Paris Saint-Germain Neymar (kedua kanan) mengeksekusi tendangan penalti ke gawang RB Leipzig dalam lanjutan Grup H Liga Champions di Stadion Parc des Princes, Paris, Prancis, Selasa (24/11/2020) waktu setempat. (ANTARA/REUTERS/Benoit Tessier)

jpnn.com, PRANCIS - Paris Saint-Germain (PSG) memang berhasiil menaklukkan RB Leipzig pada laga keempat Grup H Liga Champions di Stadion Parc des Princes, Paris, Prancis, Selasa waktu setempat (Rabu WIB).

Namun, hasil tiga poin belum mengamankan posisi PSG masuk ke babak 16 besar Liga Champions.

PSG hanya mengambilalih sementara posisi kedua klasemen Grup H dari tangan Leipzig, berbekal keunggulan agresivitas gol tandang.

Keduanya sama-sama mengoleksi enam poin, demikian catatan laman resmi UEFA.

Di pertandingan selanjutnya PSG akan bertandang ke Old Trafford pada Rabu (2/11) mengusung misi revans atas kekalahan lawan Manchester United dari pertemuan sebelumnya.

Sedangkan Leipzig akan melawat ke markas Istanbul Basaksehir dengan harapan memelihara asa lolos ke babak 16 besar.

Kemenangan PSG atas Leipzig pada pertandingan Rabu dini hari, berkat gol satu-satunya.

Tendangan penalti Neymar membawa PSG menang 1-0 atas tamunya RB Leipzig.

PSG berhasil menaklukkan RB Leipzig pada lanjutan laga Liga Champions. Namun, keduanya memiliki poin yang sama dan sama-sama berpeluang lolos ke babak 16 besar Liga Champions.

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News