Liga Champions: Real Madrid Tumbang Melawan Lille

jpnn.com - JAKARTA - Real Madrid tumbang melawan LOSC Lille dengan skor 1-0 dalam laga kedua Liga Champions (UCL) musim ini di Stade Pierre-Mauroy, Rabu malam atau Kamis dini hari WIB.
Klub raksasa Spanyol itu pada pertandingan ini memperoleh banyak peluang.
Namun, kegemilangan Lucas Chevalier di bawah mistar Lille membuat sang juara UCL sebanyak 15 kali itu gigit jari di depan gawang.
Kemenangan ini membawa tim asuhan Bruno Genesio itu mendekati Madrid di klasemen sementara dengan poin yang sama.
Lille berada di posisi ke-18, sedangkan Madrid berada tepat di atasnya di posisi ke-17.
Dalam pertandingan ini, anak-anak asuh Carlo Ancelotti mendapatkan peluang pertama pada menit ke-5 melalui kaki Vinicius Junior.
Vinicius melesatkan tendangan keras, tetapi Chevalier masih mudah menangkap tendangan pemain bernomor punggung 7 itu.
Pada menit ke-19, giliran Endrick yang mendapatkan peluang. Striker 18 tahun asal Brasil itu melakukan solo run hingga kotak penalti Lille.
Real Madrid tumbang melawan LOSC Lille dengan skor 1-0 dalam laga kedua Liga Champions (UCL), Kamis dini hari WIB.
- Real Madrid vs Arsenal, Ancelotti Yakin Mampu Membalikkan Keadaan
- Gegara Melakukan Tekel Keras, Mbappe Kena Sanksi Larangan Main Satu Pertandingan
- Real Madrid vs Arsenal: Momen Kylian Mbappe Menebus Dosa?
- Dortmund vs Barcelona, Serhou Guirassy Tetap Bangga dengan Permainan Timnya
- Barcelona Melaju ke Semifinal Liga Champions, Begini Komentar Hansi Flick
- Liga Champions: Enrique Bilang Aston Villa Vs PSG Tak Terlupakan