Liga Europa: Feyenoord Tak Menyerah Dari CSKA Moskow Meski Dengan 10 Pemain
jpnn.com, RUSIA - Feyenoord tak mau menyerah dari lawannya CSKA Moskow, meski hanya diperkuat 10 pemain.
Feyenoord masih mampu mengamankan satu poin, setelah menahan imbang CSKA Moskow 0-0, pada laga putaran keempat Grup K Liga Europa di VEB Arena, Rusia, Kamis waktu setempat (Jumat WIB).
Tim tamu harus kehilangan satu pemainnya sejak menit ke-48.
Feyenoord terpaksa kehilangan penyerang andalannya Nicolai Jorgensen, yang diusir wasit karena mengoleksi dua kartu kuning akibat melanggar keras pemain CSKA Moskow, demikian catatan resmi UEFA.
Feyenoord yang perkasa di liga domestik, nyatanya terseok-seok kala di fase Liga Europa.
Meski berada di posisi kedua, mereka menang hanya sekali dari empat laga yang telah dijalani.
Tim asuhan Dick Advokaat itu kini terpaut tiga angka dari pimpinan klasemen Grup K Dinamo Zagreb yang telah mengoleksi delapan poin.
Sementara CSKA Moskow menghuni juru kunci karena baru mengoleksi tiga poin.
Feyenoord tak mau menyerah dari lawannya CSKA Moskow, meski pada laga lanjutan Liga Europa Group K mereka hanya diperkuat 10 pemain.
- Jose Mourinho Tegaskan Fenerbahce Bermain Jauh Lebih Baik Dibanding MU
- Liga Europa: MU Hanya Bermain Imbang 1-1 Melawan Fenerbahce
- FC Twente Tahan Imbang Manchester United, Momen Bersejarah Mees Hilgers
- MU vs Twente: Ini Modal Penting Mees Hilgers cs di Kandang Setan Merah
- Atalanta Juara Liga Europa, AS Roma Bisa Diuntungkan, Kenapa?
- Profil Ademola Lookman, Bintang Atalanta Penghancur Leverkusen, Pernah Gagal di Inggris