Liga Europa: Tanpa Ibrahimovic Milan Tak Berdaya Salip Lille

jpnn.com, PRANCIS - AC Milan terbukti tak mampu menyalip posisi Lille di puncak klasemen group H Liga Europa.
Milan yang bermain tanpa kehadiran Zlatan Ibrahimovic, hanya bermain imbang 1-1, di Stadion Pierre-Mauroy, Prancis, Kamis waktu setempat (Jumat WIB).
Ibrahimovic yang dibekap cedera otot sejak akhir pekan lalu, begitu terasa di kubu Milan yang sepanjang laga tercatat melepaskan hanya empat percobaan tembakan saja ke arah gawang tuan rumah.
Milan awalnya mampu mencuri keunggulan kurang dari semenit selepas sepak lanjut babak kedua, ketika Samu Castillejo menyontek umpan tarik matang kiriman Ante Rebic.
Sejak itu Milan tampak lebih percaya diri mengendalikan permainan.
Namun, dominasi itu seketika runtuh saat Jonathan David menyodorkan bola.
Umpan itu disambut tembakan keras Jonathan Bamba ke pojok kanan bawah gawang.
Bola tak terjangkau kiper Gianluigi Donnarumma, membuat kedudukan imbang 1-1 pada menit ke-65.
AC Milan tak mampu menyalip posisi Lille di group H Liga Europa, tanpa kehadiran pemain andalannya Ibrahimovic yang cedera.
- Piala Italia: Vincenzo Italiano & Bologna Sudah Tak Sabar Hadapi AC Milan
- Piala Italia: AC Milan Jadi Antitesis Inter Milan
- Coppa Italia: AC Milan Kubur Mimpi Treble Inter Milan
- Taklukkan Lyon, MU Melaju ke Semifinal Liga Europa
- Semifinal Liga Europa: MU Kembali Berjodoh dengan Tim Asal Basque
- Liga Europa: Catatan Unik Manchester United Setelah Masuk Semifinal