Liga Inggris: Hadapi Aston Villa, Liverpool tak Diperkuat Gakpo dan Gomez

jpnn.com - JAKARTA - Liverpool akan menghadapi Aston Villa pada pertandingan pekan ke-26 Liga Inggris di Villa Park, Kamis (20/2) pukul 02.30 WIB. The Reds dipastikan tidak akan diperkuat dua pemainnya, Cody Gakpo dan Joe Gomez.
“Saya pikir keduanya (Gakpo dan Gomez) tidak tersedia untuk besok,” kata Pelatih Liverpool Arne Slot pada jumpa pers pra laga dikutip dari laman resmi klub, Selasa (18/2).
Gakpo melewatkan kemenangan The Reds atas Wolverhampton Wanderers pada Minggu (16/2) karena cedera yang dideritanya dalam derbi Merseyside melawan Everton tiga hari sebelumnya.
Gomez juga belum bisa ambil bagian karena masih memerlukan waktu yang lama untuk sembuh dari cedera hamstring, yang dideritanya saat melawan Plymouth Argyle pada 9 Februari.
“Cody hampir kembali dan Joe akan membutuhkan waktu yang cukup lama. Dia akan absen selama beberapa minggu karena cedera hamstring," ungkap Arne Slot.
Untuk Gomez, Slot memastikan bahwa bek asal Inggris itu akan melewatkan sebagian besar pertandingan di sisa musim ini.
Namun, kata dia, hal ini bukan berarti musim Gomez di Liverpool sudah habis, karena bek 27 tahun itu akan kembali pada beberapa laga di akhir musim nanti.
“Dia akan melewatkan sebagian besar akhir musim, tetapi kami memperkirakan dia akan kembali di fase akhir musim. Dia mungkin (membutuhkan operasi), tetapi itu adalah sesuatu yang masih harus kami evaluasi," kata Arne Slot.
Liverpool tidak akan diperkuat dua pemainnya, Cody Gakpo dan Joe Gomez, dalam pertandingan lanjutan Liga Inggris melawan Aston Villa.
- Atletico Madrid Tegaskan tidak Akan Melepas Julian Alvarez, Bantah Terima Tawaran Liverpool
- Cedera Lagi, Neymar Dicoret dari Skuad Timnas Brasil
- Liverpool vs PSG: Apa Arti Tangisan Mohamed Salah?
- 16 Besar Liga Champions: 3 Mantan Juara Babak Belur
- MU Bakal Bangun Stadion Baru di Dekat Old Trafford, Berkapasitas 100 Ribu Penonton
- Liverpool vs PSG: The Reds Enggan Main Aman