Liga Italia: Hasil yang Kurang Baik Bagi Fiorentina dan Genoa
jpnn.com, ITALIA - Fiorentina bermain imbang saat menjamu Genoa 1-1, pada putaran kesepuluh Liga Italia yang dimainkan di Stadion Artemio Franchi, Florence, Senin setempat atau Selasa (8/12) dini hari WIB.
Dengan hasil tersebut, Fiorentina dan Genoa sama-sama mengantongi satu poin. Kondisi yang kurang baik bagi keduanya mengingat posisi Fiorentina yang berada di urutan ke-17 klasemen sementara Liga Italia.
Sedangkan Genoa tertahan di posisi ke-19 dengan enam poin, demikian catatan laman resmi Liga Italia.
Genoa menerapkan permainan dengan mengandalkan kekuatan fisik pada babak pertama, namun kedua tim tidak pernah benar-benar mengancam gawang lawan sebelum turun minum.
Penyerang Fiorentina Dusan Vlahovic memiliki peluang terbaik pada menit ke-40, ketika tandukannya melebar.
Striker Serbia itu mampu menaklukkan para pemain bertahan lawan, termasuk kiper pada duel udara.
Namun bola tidak mampu diarahkan ke gawang tim tamu.
Pemain pengganti Fiorentina Giacomo Bonaventura juga memiliki peluang bagus pada awal babak kedua.
Fiorentina yang berlaga melawan Genoa sama-sama menerima hasil yang kurang baik bagi keduanya, mengingat posisi mereka yang berada di klasemen bawah.
- Liga Italia: Ditahan Imbang Parma 2-2, Juventus Gagal Naik ke Peringkat 3 Klasemen
- Mario Balotelli Resmi Bergabung dengan Genoa
- Inzaghi Puji Lautaro Martinez: Dia Satu dari Lima Pesepak Bola Terbaik Dunia Saat Ini
- Statistik Jay Idzes saat Venezia Tumbang dari Atalanta
- Juventus Membidik Penyerang Timnas U-21 Prancis Arnaud Kalimuendo
- Liga Italia: AC Milan Tumbang di Markas Fiorentina