Liga Prancis: Lille Menekuk Tuan Rumah Tanpa Balas

Liga Prancis: Lille Menekuk Tuan Rumah Tanpa Balas
Penyerang Lille Jonathan Bamba merayakan gol dalam pertandingan Liga Prancis melawan Nimes pada Minggu (16/12/2018). (twitter.com/Ligue1Conforama) (twitter.com/Ligue1Conforama/)

jpnn.com, PRANCIS - Lille menekuk tuan rumah Reims 1-0 dalam laga pekan kedua Liga Prancis yang digelar di Stadion Auguste Delaune pada Minggu (30/8) WIB.

Gol semata wayang tersebut disarangkan Jonathan Bamba ke gawang Reims.

Pemain asal Prancis itu mencetak gol kemenangan pada menit ke-31, setelah menerima umpan dari Burak Yilmas, demikian catatan resmi Liga Prancis.

Hasil ini membuat Lille membalas hasil seri saat melawan Rennes di kandang sendiri pada pekan pertama.

Anak-anak asuh Christophe Galtier kini menempati posisi ketiga dengan empat poin.

Sementara Reims, berada di posisi 11 dengan raihan satu poin.

Jalannya laga berlangsung dengan tempo lambat, hampir 30 menit tidak ada peluang berbahaya yang mampu diciptakan kedua tim.

Memasuki menit ke-32, peluang pertama Lille hadir dari kaki Jonathan Bamba sekaligus membuat papan skor berubah menjadi 1-0.

Lille meraih hasil sempurna, setelah menekuk tuan rumah tanpa balas, pada Liga Prancis laga pekan kedua...

Sumber ANTARA

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News