Liga Primera Reda, Serie A Terancam

Liga Primera Reda, Serie A Terancam
Liga Primera Reda, Serie A Terancam
"Kami prihatin. Anda harus bertanya kepada pemain, apa yang mereka lakukan. Jika mereka tidak bermain siapa yang peduli" Mereka mendapat dukungan dari FIGC, tapi kami tidak harus mengikutinya," kata Pietro Leonardi, Direktur Parma kepada Goal. Situasi itu membuat pekan pertama Serie A diragukan berlangsung besok.

Jika Italia masih memanas, gejolak di Spanyol justru mulai mereda. Liga Primera Spanyol yang tertunda pada pekan pertama karena boikot yang dilakukan AFE (asosiasi pemain sepak bola Spanyol), pada pekan kedua (27/8) kemungkinan bisa berlanjut. Itu menyusul tercapainya kesepakatan dengan LFP (otoritas pelaksana Liga Primera).

AFE bersedia menghentikan boikot setelah LFP berani menjamin dana untuk memproteksi pemain dari klub yang bangkrut. "Telah tercapai kesepakatan, yang diantaranya juga membahas soal beberapa hal penting, termasuk gaji pemain," begitu keterangan di situs resmi LPF. (ham/bas)

ROMA - Kompetisi Serie A Liga Italia yang seharusnya dimulai besok (27/8) terancam mengalami penundaan. Pasalnya, hingga kemarin belum tercapai kesepakatan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News