Liga Spanyol: Girona vs Celta Vigo Berakhir Imbang 2-2

jpnn.com - JAKARTA - Laga Girona vs Celta Vigo berakhir imbang 2-2 dalam pertandingan pekan ke-26 Liga Spanyol di Stadion Montilivi, Sabtu malam WIB. Celta Vigo terpaksa berbagi poin dengan tuan rumah Girona.
Dalam pertandingan itu, Girona unggul lebih dahulu melalui gol Viktor Tsyhankov, sebelum Celta berbalik unggul berkat gol Iker Losada dan penalti Marcos Alonso. Akan tetapi, Girona menyamakan kedudukan berkat gol Yangel Herrera.
Hasil ini membuat Celta Vigo dan Girona tertahan pada peringkat 10 dan 11, masing-masing dengan 33 poin dan 32 poin, demikian laman Liga Spanyol.
Girona membuka skor saat laga berjalan 21 menit. Yangel Herrera memberikan umpan sundulan kepada Tsyhankov yang kemudian mencetak gol lewat sepakan kaki kirinya di kotak penalti, yang tidak bisa diselamatkan kiper Vincente Guita.
Celta Vigo menyamakan kedudukan pada menit ke-36. Umpan silang Sergio Carreira ke kotak penalti berhasil disambar Iker Losada menjadi gol.
Vigo mendapat hadiah penalti pada menit ke-49 setelah Davis Lopez menjatuhkan Alfon Gonzalez di area terlarang.
Marcos Alonso maju sebagai eksekutor dan sukses mencetak gol setelah mengarahkan bola ke pojok kiri bawah gawang yang tidak bisa dihentikan kiper Paulo Gazzaniga. Vigo unggul 2-1 pada menit ke-51.
Tidak mau kehilangan poin di kandang, Girona menyamakan kedudukan 2-2 pada menit ke-68 dari sepak pojok Tsyhankov yang disundul masuk oleh Herrera.
Laga Girona vs Celta Vigo berakhir imbang 2-2 dalam pertandingan pekan ke-26 Liga Spanyol.
- Liga Spanyol: Reaksi Simeone Setelah Atletico Taklukkan Bilbao & Geser Barcelona dari Puncak Klasemen
- Madrid Takluk dari Real Betis, Ancelotti: Ini Pukulan Besar, Kami Harus Bereaksi
- Carlo Ancelotti: Luka Modric Adalah Hadiah untuk Sepak Bola
- Madrid vs Girona 2-0, Luka Modric: Ini Kemenangan yang Sangat Penting
- Casemiro: Mbappe Bisa Cetak 40 Gol Per Musim di Real Madrid
- Barcelona Rebut Puncak Klasemen dari Madrid, Begini Reaksi Hansi Flick