Lihat, 381 Bandit di Surabaya Tidak Berkutik, Ada yang Gemuk, 2 Ditembak Mati
Kombes Pol Isir mengapresiasi kinerja Satuan Reserse Kriminal Polrestabes Surabaya dan Polsek jajaran yang terus melakukan upaya penindakan pelaku kejahatan di tengah suasana sulit pandemi virus corona (COVID-19).
"Perang melawan pelaku kejahatan tidak berhenti di sini. Kami akan terus melakukan patroli baik terbuka maupun tertutup untuk menutup ruang gerak para pelaku kejahatan," katanya.
Selama dua pekan Operasi Sikat Semeru, Polrestabes Surabaya juga telah menembak mati dua orang pelaku pencurian dengan pemberatan yang selalu menyasar rumah-rumah mewah yang sedang ditinggal penghuninya di wilayah Kota Surabaya.
Aparat Polrestabes Surabaya hingga kini masih memburu komplotan lain dari pelaku pencurian tersebut yang diperkirakan berjumlah tiga orang.
Polisi mengendus tiga orang yang telah masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) itu melarikan diri ke arah Jawa Tengah atau Jakarta. (antara/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
Sebanyak 381 bandit atau penjahat yang biasa beroperasi di Kota Surabaya, ditangkap, dua orang sudah ditembak mati.
Redaktur & Reporter : Soetomo
- Jelang Pencoblosan Pilkada, PDIP Jatim Minta Cakada Bisa Ikut Mengawal Suara
- Pertebal Dukungan ke Luluk-Lukman, Sukarelawan Cantiq Surabaya Gelar Konvoi
- Teka-Teki Kepemilikan SHGB 991: 3 Sengketa Berkembang Makin Pelik, Seorang Notaris Jadi Tersangka
- Khofifah-Emil Punya Komitmen Konkret Menjadikan Jatim Episentrum Ekonomi Indonesia Timur
- Khofifah Dinanti untuk Lanjut Pimpin Jatim 2 Periode, Masyarakat Sudah Rasakan Banyak Manfaat
- PDIP Ajak Masyarakat Pilih Pemimpin yang Bawa Jatim dan Surabaya Lebih Maju