Lihat Baik-Baik! Ini Agus, Hobinya Mencuri

Lihat Baik-Baik! Ini Agus, Hobinya Mencuri
Agus (kaus cokelat). Foto: Radar Banjarmasin/JPNN

“Di sana pelaku sudah ditangkap warga. saya berusaha menenangkan warga dan mengamankan pelaku agar tak menjadi sasaran amukan. Nah, saat saya menggiring pelaku, ada warga yang memukul pelaku hingga saya terjatuh dan tertindih. Untung rekanan emergency datang ikut menenangkan warga,” ujarnya.

Sementara itu, sang pemilik rumah Budiman Oentaryo mengatakan, Agus belum sempat mencuri.

Pelaku awalnya ada di depan rumah korban dengan memakai tas ransel.

Setelah itu, Agus memasuki pekarangan dan berdiri di depan pintu.

Dia berpura-pura menelepon seseorang. Tidak lama berselang, dia masuk ke rumah, tetapi langsung bertemu korban.

“Pelaku langsung mengeluarkan sajam dari dalam tasnya. Saya berusaha melawan dengan merebut parang itu. Setelah sempat bergumul, akhirnya parang itu berhasil saya kuasai. Dua jari saya terkena sebetan sajam pelaku,” kata Budiman.

Merasa kalah, pelaku lalu bangkit dan bergegas lari ke luar rumah.

Korban berusaha mengejar dan berteriak hingga mengundang warga yang usai salat Jumat.

Tindak kejahatan menjelang Idulfitri makin marak. Pelaku juga makin ganas.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News