Lihat, Begitu Banyak Paket Ganja dari Luar Negeri, Untunglah Ada Polda Papua
Sabtu, 20 Juli 2024 – 05:46 WIB

Para tersangka yang diketahui warga negara asing ketika diamankan aparat Polda Papua. Foto: Ridwan/JPNN
jpnn.com - PAPUA - Tim Opsnal Subdit 3 Dit Narkoba Polda Papua membongkar sindikat peredaran narkotika jenis ganja lintas negara di Kabupaten Jayapura, Papua.
Kepolisian menangkap dua warga negara asing (WNA) dan satu warga Indonesia (WNI).
Direktur Sat Narkoba Polda Papua Kombes Alfian mengatakan para pelaku ditangkap di kawasan Sentani Kota.
"Kami tangkap setelah menerima laporan warga," ujarnya.
Dari tangan para pelaku, polisi menyita 394 paket ganja siap edar.
"275 paket besar, 119 paket ukuran kecil dan siap diedarkan di Kabupaten Jayapura dan sekitarnya," kata Kombes Alfian.
Dia mengatakan, para pelaku sudah dijadikan tersangka.
"Kami sudah tahan di sel tahanan Mapolda Papua," tuturnya.
Direktur Sat Narkoba Polda Papua Kombes Alfian mengatakan para pelaku ditangkap di kawasan Sentani Kota.
BERITA TERKAIT
- Karutan-Kepala Pengamanan Dicopot Buntut Napi Dugem di Rutan Sialang Bungkuk
- Beredar Video Diduga Napi Pesta Narkoba di Rutan Pekanbaru, Lihat Itu
- Soal Tanaman Kratom, Menteri Pigai Singgung RUU Narkotika
- Heboh Napi Dugem di Rutan Pekanbaru, Kapolresta Perintahkan Razia Gabungan
- Bea Cukai dan Polres Nunukan Bersinergi dalam Pemusnahan Barang Bukti Narkotika
- Petugas Temukan Bola Tenis di Lapas Pamekasan, Ternyata Berisi Narkoba