Lihat Betapa Senangnya Pak Jokowi Ketemu PM Kanada
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo telah tiba di tanah air, usai menghadiri KTT G20 di Hamburg, Jerman.
Di Hamburg, Jokowi banyak berjumpa dan berdiskusi dengan para pemimpin dunia. Salah satunya dengan Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau.
"Senang bertemu dengan pemimpin muda, Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau di KTT G20 di Hamburg, Jerman. Inilah sekilas pertemuan kami dan salam beliau untuk rakyat Indonesia," tulis keterangan dalam video yang diunggah Presiden Joko Widodo, yang berjudul #JKWVLOG Salam dari Justin Trudeau
Dalam #JKWVLOG kali ini, Trudeau memang menyampaikan salamnya buat masyarakat Indonesia.
"Presiden Joko Widodo telah bekerja keras untuk memastikan kita (Indonesia-Kanada) bersama membangun masa depan yang lebih baik untuk Indonesia," ujar Trudeau. (jpnn)
Presiden Joko Widodo telah tiba di tanah air, usai menghadiri KTT G20 di Hamburg, Jerman.
Redaktur & Reporter : Adek
- Ikuti Arahan Jokowi, Pujakesuma Dukung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada DKI
- KPK Cecar Ipar Jokowi terkait Pengaturan Lelang di Kemenhub
- Tanggapi Dukungan Jokowi Kepada Ridwan-Suswono, Syafrudin Budiman: Tanda-Tanda Kemenangan
- Pilkada Landak: Kaesang Sebut Heri-Vinsesius Didukung Jokowi & Prabowo
- Riyono Komisi IV: Kenaikan PPN Bertentangan dengan Spirit Ekonomi Pancasila
- Jokowi Dukung RIDO, Once PDIP Sebut Pram-Doel Didukung Rakyat