Lihat Detik-Detik Joan Mir Mempermalukan Valentino Rossi
jpnn.com, MISANO - Pembalap Suzuki Ecstar Joan Mir finis posisi ketiga pada MotoGP San Marino di Misano, Minggu (13/9) malam WIB dengan dramatis.
Rider asal Spanyol yang baru berusia 23 tahun itu naik podium ketiga setelah menyalip legenda hidup MotoGP Valentino Rossi di lap terakhir.
Sebelumnya, Rossi berusaha keras mempertahankan posisi ketiga tersebut setelah tempat kedua pun diambil Francesco Bagnaia.
Persaingan Rossi dan Mir menjadi tontonan menegangkan di detik-detik akhir balapan.
As cool as you like! ????@JoanMirOfficial left it late to get the job done! ????#SanMarinoGP ???????? pic.twitter.com/dWlz8z6wlZ — MotoGP™???? (@MotoGP) September 14, 2020
Mir menyalip Rossi, berani mengambil risiko, masuk dengan cepat di line Rossi sebelum The Doctor menikung.
"Saya tidak akan melupakan momen itu. itu manuver yang sangat bagus," tutur Mir seperti dikutip dari Crash.
Joan Mir mengaku tidak akan melupakan momen saat dia mempermalukan Valentino Rossi.
- GJAW 2024, Suzuki Jimny 5-door Rhino Edition Hanya Dipasarkan 100 Unit, Buruan!
- Varian Khusus Suzuki Jimny Arctic, Harga Setengah Miliar
- Suzuki Kembangkan Wagon R Hybrid, Harga di Bawah Rp 150 Juta
- Suzuki Beri Sinyal Tak Akan Hadirkan Jimny dalam Versi Listrik dan Hybrid
- Resmi Diperkenalkan, Mobil Listrik Pertama Suzuki eVitara Mulai Dijual Tahun Depan
- Mobil Listrik Garapan Suzuki dan Toyota Bersiap Mengaspal Pada 2025