Lihat Gol Telat Herrera yang Membuat Atletico Madrid vs Juventus Berakhir 2-2
jpnn.com, MADRID - Gol telat dari Hector Herrera membuat duel Atletico Madrid vs Juventus dalam laga Grup D Liga Champions di Wanda Metropolitano, Madrid, berakhir imbang 2-2, Kamis (19/9) dini hari WIB.
Bek berkebangsaan Meksiko itu mencetak gol pada menit ke-90. Juve memimpin lebih dahulu 2-0 lewat gol-gol yang dibukukan Juan Cuadrado (48') dan Blaise Matuidi (65'). Atletico membalas melalui gol Stefan Savic (70') dan Herrera.
Joao Felix hampir mengukir gol pada debutnya di Liga Champions ini. Pada menit kesembilan ia melaju cepat dari area pertahanannya sendiri, tetapi peluangnya masih bisa digagalkan kiper Juve Wojciech Szczesny. Jose Gimenez menyambut bola tendangan sudut dengan sundulan yang melambung di atas mistar. Ia kembali gagal memanfaatkan peluang dari bola mati beberapa saat kemudian.
Cuadrado memecah kebuntuan pada menit ke-48. Ia mendapat operan dari Gonzalo Higuain, bergerak memotong, dan melepaskan tembakan keras. Cristiano Ronaldo dan Alex Sandro bekerja sama dengan apik untuk membuka jalan bagi Matuidi mengemas gol kedua Juventus pada menit ke-(65'). Namun lima menit kemudian, Rojiblancos mampu memperkecil ketertinggalan melalui gol Savic.
Goaaalllll H Herrera !!????????
Atletico 2:2 Juventus#UCL #ATMJUVE #ATM #JUVE #FORZAJUVEpic.twitter.com/MxoEMsD4mS — d i d o t X (@didotxf) September 18, 2019
Atletico akhirnya mampu menyamakan kedudukan menjadi 2-2, saat pemain pengganti Herrera menyambar bola tendangan sudut untuk mengamankan raihan satu poin.
Dengan hasil ini, Atletico dan Juve menduduki peringkat kedua dan ketiga dengan koleksi satu poin. Posisi pemuncak klasemen dihuni Lokomotiv Moscow yang menang 2-1 di kandang Bayer Leverkusen. (rauf/ant/jpnn)
Pertandingan Atletico Madrid vs Juventus di Wanda Metropolitano berakhir dengan skor imbang.
Redaktur & Reporter : Adek
- Liga Spanyol: Atletico Madrid Geser Barcelona dari Puncak Klasemen
- Barcelona Tumbang Dipukul Leganes di Kandang Sendiri
- Liga Champions: Dihajar Juventus, Manchester City Gagal Kembali ke Jalur Kemenangan
- Barcelona Menyusul Liverpool, Cek Klasemen Liga Champions
- Catatan Merah Manchester City Seusai Tumbang di Hadapan Juventus
- Juventus vs Manchester City: Guardiola tak Menjamin Kovacic & Foden Bisa Main