Lihat, Ini Dia Tersangka Korupsi yang Berduaan Bareng Bu Kadis
jpnn.com - SIANTAR - Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Siantar sudah menjemput Pancasila Sibarani alias PS tersangka korupsi yang ditangkap Kejagung, Senin (5/9) lalu di Jakarta.
Kini, Dirut CV Siantar Trans yang ditangkap di salah satu kamar di Hotel Arya Duta di Jakarta Pusat, bersama salah satu Kepala Dinas Pemko Siantar itu berinisial FS langsung menjalani pemeriksaan.
Pantauan Metro Siantar (Jawa Pos Group), Rabu (7/9) pagi, sebelum dibawa ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pematangsiantar guna dilakukan penahanan, Pancasila terlihat berada di ruang Kasi Intel Kejari Jeferson Hutagaol.
Saat berada di ruangan itu, petugas dari Dinas Kesehatan juga datang dan masuk untuk memeriksa kesehatan Pancasila. Sekitar 15 menit kemudian, petugas Dinas Kesehatan tersebut keluar ruangan.
Kepala Bidang Kesehatan Dinkes Kota Siantar dr Marojahan Nainggolan yang turut memeriksa kesehatan Pancasila menuturkan, sejauh ini bahwa kondisi Pancasila Sibarani sehat secara fisik.
“Secara fisik sehat. Tadi memang cek kesehatan. Tapi untuk hasil lebih lanjut, langsung ke Kadis saja,” ujarnya sembari berlalu.
Beberapa saat berselang, dengan didampingi Jeferson, tersangka dugaan korupsi pengutipan retribusi parkir tepi jalan Kota Siantar yang mengenakan kemeja coklat dan celana jeans biru itu terlihat keluar.
Kasi Intel Jeferson Hutagaol tidak membantah bahwa Pancasila ditangkap di salah satu Hotel di Jakarta bersama salah seorang pejabat wanita yang bertugas di Pemerintah Kota (Pemko) Siantar berinisial FS.
SIANTAR - Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Siantar sudah menjemput Pancasila Sibarani alias PS tersangka korupsi yang ditangkap Kejagung, Senin (5/9)
- Heboh Penampakan Bola Api Misterius di Yogyakarta, Warga Kaitkan dengan Banaspati
- PLN Indonesia Power Bantu Korban Kebakaran di Petamburan
- Jasad Korban Pendaki yang Meninggal di Puncak Gunung Dempo Berhasil Dievakuasi
- Pengumuman Hasil Seleksi PPPK 2024 Tahap I Kota Bengkulu Ditunda, Achrawi Beri Penjelasan
- Penerbangan Internasional di Bandara SMB II Palembang Akan Kembali Dibuka
- Kelulusan 3 Peserta PPPK 2024 Dibatalkan, Ini Sebabnya