Lihat, Ini Foto Resepsi Pernikahan Abdul Somad & Fatimah dari Ustaz Das'ad
jpnn.com, PONOROGO - Ustaz Abdul Somad (UAS) dan istri barunya, Fatimah Az Zahra Salim Barabud, melangsungkan resepsi pernikahan di Universitas Darussalam (UNIDA) Gontor, Kecamatan Siman, Ponorogo, Kamis (20/5).
Sejumlah tokoh dan pesohor terlihat hadir pada resepsi itu. Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan wakilnya, Emil Dardak, juga kondangan pada resepsi pernikahan UAS tersebut.
Selain itu, para selebritas yang tergabung dalam komunitas artis hijrah juga tampak hadir, antara lain, Arie K Untung, Dude Harlino, dan Dimas Seto.
Dai kondang asal Sulawesi Selatan (Sulsel) Das'ad Latif juga terlihat sebagai salah satu tamu di resepsi UAS. Penceramah yang dikenal lucu itu menggunakan helikopter menuju Ponorogo.
Das'ad juga membagikan fotonya saat bersama mempelai di pelaminan. "Selamat berbahagia Tuan Guru UAS," ujarnya melalui akun @dasadlatif1212 Instagram.
Abdul Somad menikah dengan Fatimah di Desa Pajaran, Peterongan, Jombang, Jatim, pada 28 April lalu. Pernikahan itu digelar di kampung halaman Fatimah.
Sebelum menikahi Fatimah, UAS telah resmi bercerai dari istri pertamanya, Mellya Juniarti pada 3 Desember 2019. Mellya menyebut pernikahan UAS dengan Fatimah merupakan yang ketiga bagi pendakwah asal Pekanbaru, Riau itu.(dmr/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Ustaz Abdul Somad (UAS) dan istri barunya, Fatimah Az Zahra Salim Barabud, melangsungkan resepsi pernikahan di Universitas Darussalam (UNIDA) Gontor, Ponorogo, Kamis (20/5) malam.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Anak Aniaya Ayah Kandung di Ponorogo, Korban Tewas
- Ustaz Abdul Somad Tak Akan Berhenti Mengampanyekan Abdul Wahid Sampai TPS Tutup
- Ribuan Warga Tumpah Ruah Saat Kampanye Abdul Wahid yang Dihadiri UAS di Teluk Meranti
- Membawa Kemajuan Nyata, Khofifah-Emil Raih Dukungan Pelaku UMKM Ponorogo
- Sampai Kapan
- Pendaftaran PPPK 2024: Ada 691 Formasi di Ponorogo, Tenaga Teknis Paling Banyak