Lihat Nih! ABG Sok Jagoan Bawa Senjata Tajam, Beginilah Akhirnya

Lihat Nih! ABG Sok Jagoan Bawa Senjata Tajam, Beginilah Akhirnya
Para pelaku tawuran di hukum push up oleh aparat Polsek Ciomas. Foto: Radar Bogor

jpnn.com - CIOMAS--Kepolisian Sektor Ciomas, Bogor, Jawa Barat berhasil menggagalkan tawuran antara kelompok anak baru gede (ABG) di wilayah ciapus, dini hari kemarin, Minggu (22/5). Delapan belas orang diamankan petugas terkait insiden tersebut.

Dalam aksinya, para remaja tanggung itu membawa senjata tajam berupa dua cerulit. Selain itu, barang bukti lainnya seperti 12 unit sepeda motor dan 7 unit handphone berhasil diamankan anggota Polsek Ciomas.

Kapolsek Ciomas, Kompol Hepi Hanafi mengatakan, para pelaku hanya diberi pembinaan saja. Diantaranya kegiatan fisik seperti push up. 

"Ini peringatan agar mereka ke depan tak mengulangi lagi perbuatannya," ujarnya kepada Radar Bogor, kemarin. 

Pihaknya terus melakukan operasi rutin di malam hari untuk meminimalisir aksi tawuran maupun tindakan kriminalitas lainnya. Diduga para remaja tersebut sering melakukan hal yang sama di lokasi lainnya. (nal/b/dil/jpnn)


CIOMAS--Kepolisian Sektor Ciomas, Bogor, Jawa Barat berhasil menggagalkan tawuran antara kelompok anak baru gede (ABG) di wilayah ciapus, dini


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News