Lihat Nih, Aksi Kompol Khoiri Evakuasi Seorang Nenek Terjebak Banjir Pakai Gerobak

"Alhamdulillah dengan adanya gerobak tersebut sejumlah warga dan kendaraannya bisa dipergunakan untuk mengangkut, baik orang maupun kendaraan roda dua," kata dia.
Khoiri mengimbau warga untuk lebih waspada dan berhati-hati.
"Segera cari titik aman dan berikan informasi pada petugas. Saat ini, saya sudah mengerahkan pasukan dan alat-alat untuk membantu warga," ujarnya.
Nenek Aisyah bersyukur atas bantuan Khoiri dan anggotanya untuk melintasi jalan tersebut.
"Semoga Allah selalu memberikan kemudahan dan kesehatan buat Kapolsek," ujar dia.
Berdasarkan informasi terkini, berikut daftar wilayah Kembangan Jakarta Barat yang tergenang air :
1. Kelurahan Kembangan Selatan
- Lampu Lalu Lintas Puri Indah dan Jalan Raya Peanggrahan, ketinggian air 30-40 cm.
- Jalan H. Sarimun RT 008/01, Bendungan Polor, ketinggian air 50-70 cm.
2. Kelurahan Kembangan Utara
- RW 01, Jalan Kompas RT 01/01, ketinggian air 20-50 cm.
- RT 07/01, ketinggian air 20-50 cm.
- RW 02 Jalan Kompas RT 01/02, ketinggian air 20-40 cm.
- RW 03, RT 05, 06, 07 ketinggian air 20-50 cm.
- RW 04 Kampung Salo RT 01, 02, 07, 08,09, Jalan Teratai 010 dan 011, ketinggian air 20- 70 cm.
- RW 05 Taman Kota RT 01,02 dan 016, ketinggian air 20-70 cm.
- RW 06 Kampung Basmol RT 01s/d 12, ketinggian air 20-40 cm.
- RW 07 RT 08 Kampung Tangguh Jaya, Kampung Salo, ketinggian air 20 cm.
- RW 08 RT 01, ketinggian air 20-30 cm.
- Kp. Baru Rw 10 RT 05 s/d 09, ketinggian air 20-70 cm.
Kompol Khoiri mengaku awalnya dihampiri seorang wanita yang sudah lanjut usia meminta tolong untuk dibantu melewati genangan air. Kompol Khoiri pun akhirnya mengevakuasi nenek tersebut.
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- 2 Desa di Parigi Moutong Terendam Banjir
- Terendam Banjir, Jalintim di Muba Lumpuh Total
- Sejumlah Warga Tangerang yang Terdampak Banjir di 17 Titik Dievakuasi ke Posko Pengungsian
- 115 Rumah Warga di Poso Terendam Banjir