Lihat Nih, Bayi 13 Bulan Selamat Seorang Diri Dalam Kecelakaan Pesawat Kargo

jpnn.com - JUBA - Seorang bayi berusia 13 bulan selamat seorang diri dalam sebuah kecelakaan pesawat kargo di tepi Sungai Nil Putih di Selatan Sudan.
Bayi perempuan yang dikenal sebagai Nyloak Tong itu ditemukan ketika pasukan keamanan berusaha mencari kotak hitam dan sisa korban kecelakaan di lokasi kejadian.
Kini bayi ajaib itu menerima perawatan di sebuah rumah sakit di sini.
Situs Daily Express melaporkan, bayi itu adalah salah seorang dari dua penumpang yang selamat, sebelum seorang penumpang tersebut meninggal akibat cedera parah.
Sumber mengatakan, bayi ajaib itu menaiki pesawat tersebut bersama ibu dan empat kakaknya.
"Semua anggota keluarga itu tewas dalam kejadian itu," kata sumber tersebut.
Jurubicara Presiden Sudan Selatan, Ateny Wek Ateny mengatakan, pesawat jenis Antonov itu didaftarkan di Tajikistan dan dimiliki perusahaan Allied Services Limited.
"Kecelakaan itu juga menewaskan lima awak warga Armenia dan seorang warga Rusia. Pesawat itu membawa 12 orang penumpang yang semuanya warga lokal," jelas Ateny, menambahkan kata, 10 orang penduduk yang tinggal dekat daerah nahas turut maut dalam kejadian tersebut.
JUBA - Seorang bayi berusia 13 bulan selamat seorang diri dalam sebuah kecelakaan pesawat kargo di tepi Sungai Nil Putih di Selatan Sudan. Bayi perempuan
- Prabowo Ingin Tampung Warga Gaza, Legislator Bicara Diplomasi Cegah Salah Tafsir
- Demi Warga Palestina, Sukamta PKS Dukung Rencana Prabowo Ini
- Prabowo Berencana Evakuasi 1.000 Warga Palestina ke Indonesia
- Sibuk Bela Palestina, Puluhan Mahasiswa Asing Diusir dari Amerika
- Permalukan Trump, Iran Tegaskan Ogah Berunding Langsung dengan Amerika
- Sesumbar, Donald Trump Klaim AS Lakukan Perundingan Langsung dengan Iran