Lihat nih, Foto Aksi Sheila Marcia dengan Sulam Alisnya
jpnn.com - ARTIS Sheila Marcia Joseph unjuk kebolehan dalam menyulam alis. Melalui @sheilamarciajoseph di akun Instagramnya, ibu tiga anak itu mengunggah sebuah foto saat dirinya sedang melayani pelanggan, yang ingin alisnya dipercantik tampilannya.
Dalam foto itu, wanita 26 tahun ini terlihat begitu serius melakoni pekerjaannya dengan sebuah alat di tangan kanannya. Pemain film Hantu Jeruk Purut itu juga mengucapkan syukur atas bantuan temannya, yang memperbolehkannya bekerja di sana.
"Makasi banyak sudah boleh numpang di studio kece. Jadi bisa kembali bekerja nafkahi anak-anak dengan sulam alis di Bali. Ada @sheilamarciajoseph sulam alis di situ. I'm work @unyil.tattoo.gallery," tulis Sheila, Sabtu (12/3) malam.
Aksi Sheila tersebut banyak diacungi jempol oleh netizen. Mereka juga memberikan semangat pada wanita yang lahir di Malang, Jawa Timur itu. Sebab, Sheila kini harus banting tulang seorang diri untuk menafkahi tiga buah hatinya.
"Salut sama Sheila Marcia, nggak gengsi," ujar pemilik akun @aniexs_3m.
"Jalani sesuai kata hati dan nyaman terus bahagia, oke. Semangat semangat semangat. You not alone," ucap @riy4anIya.
"Semangat Sheila. Do your best for your kids ya," kata @umifaizraihan. (chi/jpnn)
ARTIS Sheila Marcia Joseph unjuk kebolehan dalam menyulam alis. Melalui @sheilamarciajoseph di akun Instagramnya, ibu tiga anak itu mengunggah sebuah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Razman Nasution Ungkap Keadaan Putri Nikita Mirzani
- When the Stars Gossip Hadirkan Kisah Cinta Lee Min Ho dan Gong Hyo Jin
- Hadir di SAGA 2025, Ricky Harun Beber Manfaat Propolis dan Bagi-Bagi Tas
- Raih AMI Awards, Logamulia Edarkan CD Album Distorsi Narasi
- Mahalini Umrah Bareng Rizky Febian, Penampilannya Menuai Pujian
- Konser Super Diva Libatkan Erwin Gutawa dan Jay Subyakto