Lihat Nih, Mahasiswa Papua Kepalanya Bocor, Digetok Polisi

jpnn.com - JAKARTA - Seorang mahasiswa asal Papua, Michel, 30, harus dilarikan ke Rumah Sakit lantaran kepalanya bocor digetok oleh petugas kepolisian Polda Metro Jaya.
Michel merupakan bagian dari Aliansi Mahasiswa Papua (AMP) yang dibubarkan secara paksa oleh aparat kemanan ketika hendak berunjuk rasa di kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat, Selasa (1/12).
Semula, saat hendak dilarikan ke Rumah Sakit, Michel menolak dan memilih tetap berada di Mapolda Metro Jaya. Hal ini karena teman-temannya yang lain ditahan di Polda.
Terlihat darah bercucuran di kepalanya. Walaupun, luka di kepalanya sudah dibungkus perban, darah masih saja mengalir. Rekan-rekannya merayunya agar mau dibawa ke RS. Michel pun mengalah.
"Saya punya teman dibawa ke Rumah Sakit. Pak polisi hanya lihat-lihat saja saya punya teman luka," ujar Abi Diow selaku juru bicara AMP di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, pada Selasa, (1/12).
Hingga petang tadi, di Mapolda Metro Jaya, ada sekitar 200 mahasiswa Papua. Mereka melakukan aksi solidaritas agar teman-teman mereka yang diamankan, yang jumlahnya 127 orang, segera dibebaskan. (Mg4/jpnn)
JAKARTA - Seorang mahasiswa asal Papua, Michel, 30, harus dilarikan ke Rumah Sakit lantaran kepalanya bocor digetok oleh petugas kepolisian
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Terungkap, Ini Motif Pria di OKU Timur Tega Tembak Mati Ibu Kandung
- Ibu Dibunuh Anak Kandung dengan Cara Ditembak, Biadab
- 2 Terdakwa Pembawa Sabu-Sabu 20 Kg Dituntut Hukuman Mati
- Kronologi Pembunuhan AB yang Jasadnya Dimasukkan Karung, Itu Pelakunya
- Siapa Kenal 2 Orang Ini? Polisi Siapkan Rp 10 Juta Bagi yang Tahu
- Polda Jabar Akan Umumkan Hasil Psikologi Dokter Cabul Priguna