Lihat Nih, Pulang dari Spanyol, Badan Evan Dimas Lebih Berisi

jpnn.com - JAKARTA - Evan Dimas telah melakukan pertemuan dengan Menpora Imam Nahrawi, Kamis (19/5) siang. Dalam pertemuan itu, badan pemain asal Surabaya itu terlihat lebih berisi.
Saat ditanya, Evan pun mengakui selama di Spanyol, dia memang sempat berlatih memperbaiki kondisi fisiknya, dan meningkatkan massa ototnya.
"Saya naik dari 58 Kg sekarang jadi 62 Kg," katanya.
Dia mengakui sempat bertanya kepada pelatih fisik di Espanyol. Dia iri melihat perut pemain-pemain di sana yang berotot dan terlihat kekar. Tapi, jawaban dokter itu sepertinya bakal sulit dipenuhi oleh Evan.
"Katanya kalau mau perut bagus, harus fitnes yang rutin, latihan diatur dengan disiplin. Kemudian jangan makan nasi. Makan karbo yang lain, makan salad, itu baru ototnya bisa keluar semua, itu sulit bagi saya... hahaha," ucapnya. (dkk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 4 Pemain Persebaya yang jadi Perhatian Pelatih Persib
- Persebaya Vs Persib: PHK Membayangi Paul Munster
- Prawira Bandung Coba Tetap Bugar di Tengah Jadwal Padat Selama Ramadan
- Perjalanan Jafar/Felisha Terhenti di Tangan Pasangan Gado-gado Belanda-Denmark
- Kesatria Bengawan Solo Rekrut Milos Pejic untuk Mewujudkan Target Juara IBL 2025
- Persebaya vs Persib: Paul Munster Butuh Bonek untuk Selamatkan Nasibnya