Lihat Penampakan Contraflow di Tol Jakarta-Cikampek Sore Ini, Masih Ramai Pemudik
jpnn.com, JAKARTA - Arus lalu lintas di Tol Cikampek arah Jakarta padat dengan arus balik pemudik, Selasa (10/5) sore.
Pantauan JPNN.com pada CCTV Tol Jakarta-Cikampek pukul 17.01 WIB melalui laman www.binamarga.pu.go.id, terlihat arus lalu lintas arah Jakarta padat di beberapa titik.
Kepadatan arus lalu lintas arah Jakarta itu terpantau terjadi di KM 69 hingga KM 63 dan KM 62 hingga KM 59.500.
"17.00 WIB #Tol_Japek Karawang Timur KM 59-KM 54 arah Jakarta padat, kepadatan volume lalin. Cibitung KM 24-Tambun KM 20 padat, ada kendaraan kontainer gangguan di bahu jalan/kiri," bunyi twit Jasa Marga.
Selain itu, kepadatan arus lalu lintas juga terjadi untuk arah Cipali, seperti di KM 49 hingga KM 51.
"17.00 WIB #Tol_Japek Karawang Barat KM 49-KM 51 arah Cikampek padat, ada lajur contraflow dari arah Cikampek di lajur kanan," bunyi twit Jasa Marga.
Turut diketahui, Jasa Marga bersama kepolisian menerapkan rekayasa lalu lintas berupa contraflow di Tol Jakarta-Cikampek, Selasa siang atau H+8 Lebaran 2022.
Marketing and Communication Department Head Jasa Marga Transjawa Tollroad Regional Division Tody Satria mengatakan contraflow itu sudah diberlakukan sejak pukul 14.20 WIB tadi.
Arus lalu lintas di Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta padat dan masih dipadati pemudik.
- Contraflow Tol Japek Arah Cikampek Diperpanjang
- Bersaksi di Sidang Korupsi, Ahli Sebut Kelandaian Tol Layang MBZ Tak Lazim
- Pertamina Gerak Cepat Layani Pemudik yang Kehabisan BBM di Tol
- Puncak Arus Balik Diprediksi Terjadi Hari Ini, Simak Imbauan Jasa Marga
- Brigjen Trunoyudo Sampaikan Kabar Terbaru Kecelakaan di Km 58 Tol Japek
- Kecelakaan di Jalur Mematikan KM 58, Pakar Ungkap Pemicu Mobil Terbakar