Lihat, Presiden Jokowi Mendayung Perahu Naga, Dikawal Kopaska TNI AL

jpnn.com, KENDARI - Presiden Joko Widodo mendayung perahu naga.
Presiden yang beken dengan panggilan Jokowi itu di Bendungan Ladongi, Kabupaten Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara (Sultra).
ANTARA dari Desa Atula, Kecamatan Ladongi, melaporkan bahwa Presiden Jokowi mendayung perahu naga bersama Menteri Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri PUPR Bosoeki Hadimoeljono, Ketua DPRD Sultra Abdrrahman Shaleh, sedangkan bertindak sebagai "dramer" Menteri Investasi Bahlil Lahadalia.
Setelah Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi mengangkat bendera start, seketika perahu naga yang ditumpangi orang nomor satu di negeri ini melaju.
Para atlet dayung nasional lainnya yang menumpang perahu naga, perahu rowing, kayak, dan canoing ikut mengiringi perahu yang ditumpangi Presiden Jokowi.
Sekitar 15 menit menyisir Bedungan Ladongi dengan pengawalan Kopaska TNI AL dan Tim Rescue Basarnas, mereka dengan perahunya kembali merapat ke dermaga utama.
"Saya mendayung perahu. Bendungan Ladongi bukan hanya untuk kebutuhan pengairan sawah tetapi juga bendungan ini untuk pembinaan atlet dayung," kata Presiden Jokowi.
Di sisi darat Bendungan Ladongi, nampak pegiat layang-layang ikut memeriahkan peresmian Bendungan Ladongi tersebut.
Presiden Jokowi mendayung perahu naga di Bendungan Ladongi, Kabupaten Kolaka Timur, Sultra. Rombongan presiden dikawal Kopaska TNI AL dan Tim Rescue Basarnas.
- PDIP Nilai Pertemuan Jokowi dan Hashim Bermuatan Politik Pencitraan
- PSI Perorangan: Langkah Modernisasi Partai dan Loyalitas pada Jokowi
- Prabowo Penuhi Unsur Keterbukaan saat Bertemu Konglomerat, Beda dengan Jokowi yang Tertutup
- Guntur Romli Kritik Jokowi soal Super Tbk, Sindir Otoritarianisme Dewan Pembina PSI
- Meminimalkan Potensi Banjir, Jokowi Meminta Normalisasi Sungai Ciliwung Dapat Dilanjutkan
- Jokowi Mau Bikin Partai Super Tbk, Cucun PKB: Silakan Asal Sesuai UU