Lihat, Sambil Jongkok Mendikbud Sambut Anak SD
jpnn.com - BOGOR--Hari pertama sekolah (HPS) di SDN Polisi 1 Kota Bogor terasa istimewa. Pasalnya, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies Baswedan, sengaja menyempatkan diri menyambut anak-anak SD di hari pertama masuk sekolah.
Didampingi Walikota Bogor Bima Arya Sugiaryo, dengan akrabnya Menteri Anies menyalami satu per satu siswa yang datang diantar orang tuanya.
Dari pantauan JPNN, yang paling banyak mengantar anak-anaknya ke sekolah adalah ibu-ibu. Meski ada yang menggendong anaknya, tetap menyempatkan diri mengantarkan buah hatinya.
"Saya dapat SMS dari sekolah, katanya disuruh datang jam 06.00 WIB," ujar Upik, salah satu orang tua murid yang mengantarkan putrinya, Senin (18/7).
Meski disuruh datang lebih pagi, orang tua murid tidak keberatan karena mereka tahu akan bertemu dengan Mendikbud maupun Wako Bogor.
Sementara Yuyun, PNS Pemkot Bogor ini ikut mengawal putranya sekolah. Dia pun enjoy-enjoy saja karena sudah mengantongi izin dari atasannya.
"Sampai jam 10 juga nggak apa-apa. Yang penting anak dulu deh," ujarnya sambil tertawa. (esy/jpnn)
BOGOR--Hari pertama sekolah (HPS) di SDN Polisi 1 Kota Bogor terasa istimewa. Pasalnya, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Anies
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rantastia Nur Alangan Ungkap Dukungan Dr. Ram Krishna untuk UIPM
- Tingkatkan Kualitas Pendidikan di Sulsel, Ganesha Operation Kenalkan GO Expert
- Uhamka Masuk Daftar Universitas Terbaik Asia versi QS AUR 2025
- Ini Kata Bahlil soal Gelar Doktornya di SKSG UI
- SANF Perkuat Digitalisasi Pendidikan di Indonesia
- Keren, Siswa Mentari Intercultural School Jakarta Boyong Emas dari Malaysia