Lihat Selebrasi Heboh Pemain Swedia Usai Singkirkan Italia

Lihat Selebrasi Heboh Pemain Swedia Usai Singkirkan Italia
Pemain Swedia selebrasi di sudut San Siro. Foto: eurosport

jpnn.com, MILAN - Pemain Timnas Swedia merayakan keberhasilan lolos Piala Dunia 2018 dengan selebrasi heboh yang membuat panik presenter tv.

Swedia melaju ke Rusia 2018 setelah menyingkirkan empat kali juara dunia, Italia di playoff zona UEFA. Dari dua laga home and away, Swedia menang 1-0.

Di leg kedua yang digelar di San Siro, Milan, tim Kuning Biru menahan tuan rumah dengan 0-0. Setelah peluit panjang tanda laga usai, pemain Swedia menyerbu set live Eurosport yang terletak di area sepak pojok.

Skuat Swedia mengerumuni presenter dan hampir menyebabkan meja siaran langsung rubuh. Untung ada seorang petugas segera mengambil tindakan. Piala Dunia di Rusia 2018 adalah ajang pertama buat Swedia setelah terakhir tampil di Piala Dunia 2006. (adk/jpnn)

 


Swedia lolos ke Piala Dunia 2018 setelah menyingkirkan Italia di playoff zona UEFA.


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News