Lihat Tampang Kenzi Penyiram Air Keras ke Tubuh Mertua, Istri, & Anak, Begini Pengakuannya

jpnn.com, BEKASI - Polisi telah menangkap pria bernama Kenzi (26) menyiram mertua, istri, dan anaknya dengan air keras di kediamannya, wilayah Kampung Jagawana, Sukatani, Kabupaten Bekasi.
Kapolres Metro Bekasi Kombes Gidion Arif Setyawan mengatakan Kenzi ternyata tidak beraksi sendiri dalam menganiaya korban.
Pelaku dibantu temannya bernama Ardiansyah untuk membeli air keras tersebut.
"Beli air keras di toko kimia," kata Gidion dalam konferensi pers kasus tersebut, Senin (11/7).
Gidion menambahkan kini polisi masih menburu Ardiansyah yang buron.
Adapun pelaku ditangkap di rumahnya pada Sabtu (9/7) lalu.
"Tersangka melarikan diri dan kami nyatakan sebagai DPO dan dilakukan penangkapan oleh Tim Jatanras Polres Metro Bekasi pada tanggal 9 Juli 2022," ujar Gidion.
Kenzi pun mengaku dirinya tidak berniat menyiram anaknya dengan air keras. Dia tidak tahu bahwa anaknya juga sedang tidur bersama istrinya.
Polisi telah menangkap Kenzi (26) penyiram mertua, istri, dan anaknya dengan air keras di rumahnya, wilayah Kampung Jagawana, Sukatani, Kabupaten Bekasi.
- Pegawai RSJ Provinsi Kalbar Disiram Air Keras oleh OTK, Polisi Selidiki
- Korban Dokter Kandungan Cabul di Garut Bertambah, Polisi Lakukan Pendalaman
- Pria di Bandung Nyaris Tewas Gara-Gara Jadi Korban Pengeroyokan Salah Sasaran
- Berkedok Jadi Tukang Buah, Maling Gasak Motor Pak RT
- Pembangunan Sekolah Rakyat di Kota Bandung Terkendala Lahan
- Korban Dokter Kandungan Syafril di Garut Diduga Lebih dari 100 Orang, Polisi Cari Fakta