Lihat Tuh Kepala Ayam di Dalam Soto, Begitu Digunting Bikin Heboh
jpnn.com, MADIUN - Petugas penitipan barang Lapas Pemuda Madiun menggagalkan upaya penyelundupan narkoba jenis sabu-sabu pada Selasa (23/8).
Barang haram itu ditaruh di dalam soto yang dibawa seorang pengunjung lapas berinisial P.
"Pelaku mengaku mau menitipkan soto ayam beserta makanan lain buat anaknya yang sedang menjalani program pembinaan di Lapas Pemuda Madiun," ujar Kakanwil Kemenkumham Jatim Zaeroji dilansir jatim.jpnn.com, Sabtu (27/8).
Penggagalan penyelundupan sabu-sabu itu bermula ketika petugas pemeriksa barang dan makanan di loket pemeriksaan.
Seusai dengan SOP yang berlaku, petugas menggeledah seluruh barang yang dititipkan.
"Petugas lalu curiga saat menggunting salah satu leher ayam di dalam soto yang dibawa P," lanjutnya.
Leher ayam tampak besar dari ukuran normal alias lebih menggelembung.
Saat digunting, leher ayam tersebut tidak putus karena ada benda yang mengganjal.
P memiliki resep lain membuat soto ayam. Petugas curiga, akhirnya digeledah. Tak ada yang menyangka.
- Bea Cukai dan Polri Musnahkan Sabu-Sabu dan Pil Ekstasi Sebanyak Ini di Karimun
- Polda Riau Tangkap 270 Pelaku Narkoba, Irjen Iqbal: Ini Sesuai Perintah Kapolri
- BNN Menggagalkan Penyelundupan 19,82 Kg Sabu-Sabu di Sulteng, Buru Bandar Besar
- Polda Kalsel Musnahkan Hampir 80 Kilo Barang Bukti Sabu-Sabu
- Bea Cukai dan Polri Gagalkan Penyelundupan Narkotika di Bengkalis
- Polisi Gerebek Kampung Narkoba di Banyuasin, 8 Orang Ditangkap