Lihat Tuh Kondisi Kali Bekasi, Parah Banget
Jumat, 01 April 2022 – 14:52 WIB

Kondisi Kali Bekasi di wilayah Kota Bekasi tampak diselimuti busa putih, Jumat (1/4). Foto: Dean Pahrevi/JPNN.com
Asisten Manajer Humas Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirta Patriot Rizky Sabilah mengatakan busa itu timbul diduga karena kali tercemar limbah industri.
Kondisi Kali Bekasi tersebut berdampak pada distribusi air bersih di Kota Bekasi.
Diketahui, air Kali Bekasi digunakan sebagai bahan baku untuk pengolahan air bersih.
"Pengolahan (air) tidak maksimal karena air baku tidak (diambil) sebesar apa yang ada di Kali Bekasi," kata Rizky saat dikonfirmasi.
Baca Juga: MS Sudah Ditangkap, Pelaku Pembunuhan Sadis Itu Dilumpuhkan, Bravo, Pak Polisi
Perumda Tirta Patriot kini tengah berupaya bekerjasama dengan Dinas Lingkungan Hidup Kota Bekasi guna mengatasi masalah pencemaran kali. (cr1/jpnn)
Busa putih menyelimuti Kali Bekasi, wilayah Kelurahan Margahayu, Bekasi Timur, Kota Bekasi, Jumat (1/4), simak selengkapnya.
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Dean Pahrevi
BERITA TERKAIT
- Pembangunan Sekolah Rakyat di Kota Bandung Terkendala Lahan
- Korban Dokter Kandungan Syafril di Garut Diduga Lebih dari 100 Orang, Polisi Cari Fakta
- 6 Fakta Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan di Garut, Nomor Terakhir Bikin Geregetan
- Dokter Kandungan Terduga Pelaku Pelecehan di Garut Berhenti Praktik Sejak 2024, Penyebabnya Masih Diselidiki
- Anggaran PSU Kabupaten Tasikmalaya Belum Cair, KPU Jabar Bingung
- Motor vs Mobil di Jalan AH Nasution Bandung, Wildan Prayoga Tewas di Tempat