Wajah Semringah Penari Ondel-Ondel Betawi Pengantar Ganjar-Mahfud ke KPU
jpnn.com, JAKARTA - Antusiasme puluhan ribu masyarakat tampak saat pendaftaran Capres-Cawapres 2024, Ganjar-Mahfud Kamis (19/10).
Sejak pagi hari, masyarakat sudah memenuhi jalanan mulai Tugu Proklamasi hingga Kantor KPU.
Membawa kaos dan spanduk bergambar Ganjar, mereka bersukacita mengantarkan Ganjar dan Mahfud secara resmi mendaftarkan diri untuk ikut kontestasi Pilpres 2024.
Mereka bernyanyi dan menari mengiringi mobil truk yang dinaiki Ganjar dan Mahfud menuju tempat pendaftaran.
Namun, ada yang cukup mencuri perhatian, di antara lautan massa, yakni ada kelompok penari ondel-ondel yang menari di depan barisan rombongan.
Ada juga puluhan anak muda berpakaian adat nusantara yang berjalan di belakangnya.
Kemunculan puluhan penari ondel-ondel Betawi itu menarik perhatian warga.
Mereka yang menantikan iring-iringan mobil truk yang membawa Ganjar Mahfud, menyempatkan foto dengan para penari ondel-ondel yang menggemaskan itu.
Antusiasme puluhan ribu masyarakat tampak saat pendaftaran Capres-Cawapres 2024, Ganjar-Mahfud Kamis (19/10).
- Glodok Chinatown: Simbol Keharmonisan dalam Komunikasi Antarbudaya
- Menkomdigi Ajak Seluruh Elemen Bangsa Promosikan Bhinneka Tunggal Ika ke Dunia
- Hadiri Simulasi KPU yang Ketiga di Tangsel, Ketua Bawaslu Berikan Sejumlah Catatan
- KPU Sulut Matangkan Persiapan Pilkada 2024
- Deklarasi Pilkada Damai, Bawaslu-Kementerian PPPA-KPU Jamin Ruang Aman bagi Perempuan
- Debat Ketiga Pilgub Jatim Bertema Pembangunan Infrastruktur