Lihatlah, Ambulans Sampai Terbalik Begini

jpnn.com - JPNN.com – Mobil ambulans milik Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Kecamatan Sembakung Atulai mengalami kecelakaan, Rabu (28/12) kemarin.
Mobil itu terbalik setelah digunakan mengantar pasien ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Malinau.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Nunukan Rustam Syamsuddin menjelaskan, ambulans terbalik akibat kondisi jalan rusak yang rusak.
Menurutnya, sang sopir tidak bisa menguasi ambulans itu.
“Memang kondisi jalan kurang bagus, berlubang-lubang mengakibatkan ambulans terbalik,” ujar Rustam kepada Radar Nunukan, Rabu (28/12).
Dia menambahkan, insiden terjadi setelah petugas puskemas mengantar pasien dari Sembakung Atulai menuju Kabupaten Malinau.
“Setelah mengantar pasien, petugas pengantar pulang. Namun, kecelakaan terjadi. Membuat mobil ambulans terjatuh kemudian terbalik,” kata Rustam.
Untungnya, kedua petugas Puskemas Sembakung Atulai yang berada di ambulans tidak mengalami luka yang serius.
JPNN.com – Mobil ambulans milik Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Kecamatan Sembakung Atulai mengalami kecelakaan, Rabu (28/12) kemarin.
- Retakan di Tanjakan Trangkil Gunungpati Semarang, Beton Menyembul Picu Kecelakaan
- Jorge Martin Patah Tulang Rusuk Seusai Terjatuh di MotoGP Qatar 2025
- Toyota Hiace Tabrak Truk di Aceh Timur, 1 Tewas
- Wanita yang Tewas di Magetan Dilaporkan Hilang Sejak Maret
- Polisi Tes Urine Sopir BR-V Tabrak Bus Bonek di Tol Pekalongan
- Bus Miyor Kecelakaan di Tol Kapalbetung, Satu Orang Meninggal Dunia