Lihatlah, Kirab Budaya Taruna Merah Putih di Semarang Meriah Banget

jpnn.com - SEMARANG – Jalan sehat sekaligus kirab budaya yang digelar Taruna Merah Putih di Semarang, Minggu (20/11) pagi berjalan sangat sukses.
Acara yang mengambil tema Pancasila Rumah Kita itu diikuti belasan ribu peserta.
Mereka mengular dari depan kantor wali kota di Jalan Pemuda, Jalan Pandanaran, Simpang Lima hingga Jalan Pahlawan di depan kantor Gubernur Jawa Tengah.
Para peserta berasal dari berbagai elemen. Mulai kader TMP, warga semarang hingga elemen pemuda di ibu kota Jawa Tengah itu.
Selain itu, elemen mahasiswa dan pelajar juga ambil bagian dalam acara itu.
Di antaranya adalah Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI), GP Ansor, FKPPI, Banser, Pegerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII), Fatayat NU, Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM), IPNU, dan IPNNU.
Acara semakin meriah dengan penampilan beberapa band.
Selain itu, penampilan seni budaya dari mahasiswa dan pelajar se-Kota Semarang juga membuat acara tersebut semakin semarak.
SEMARANG – Jalan sehat sekaligus kirab budaya yang digelar Taruna Merah Putih di Semarang, Minggu (20/11) pagi berjalan sangat sukses. Acara
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku
- Korban Kedua Perahu Getek Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Meninggal Dunia
- 2 Lansia yang Tenggelam di Perairan Sungai Musi Ditemukan Sudah Meninggal Dunia
- Tabung Gas Meledak di Cilincing, 3 Warga Terluka
- Gunung Marapi Erupsi Lagi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 1.000 Meter
- Suami Istri Ditemukan Tewas di Saluran Irigasi, Polisi Beberkan Fakta