Lima Anggota Parlemen Australia Dinyatakan Berkewarganegaraan Ganda
Diskualifikasinya tak mengejutkan setelah pengadilan menemukan di sidang awal bahwa ia tahu setidaknya ada prospek yang masuk akal bahwa ia tetap menjadi warga negara Inggris setelah menjadi warga negara Australia.
Tapi bukan klaim pengetahuannya-lah yang menenggelamkan statusnya, fakta kewarganegaraan Inggris yang ia miliki pada saat pencalonan yang membuat ia didiskualifikasi oleh pengadilan.
Fiona Nash
Senator Partai Nasional dan wakil pemimpin Partai National Australia ini juga merupakan warga negara ganda Inggris, dan lahir di Australia, namun orang tua-nya sama-sama dari Skotlandia.
"Senator Nash menjadi warga negara Inggris lewat keturunan pada saat lahir," kata pengadilan.
Ketika Undang-Undang Keimigrasian 1971 mulai berlaku, ia memperoleh hak tinggal di Inggris, dan di bawah hukum Inggris, ia menjadi warga negara Inggris pada tahun 1981.
Dalam semua tingkatan, ia telah gagal dalam ujian untuk mendapatkan kelayakan tanpa mengetahui bahwa ia adalah warga negara ganda.
Nick Xenophon
Sebelum mencalonkan diri di Parlemen, Nick Xenophon mengira ia telah meninggalkan atau mengambil langkah untuk melepaskan semua kemungkinan kewarganegaraan ganda, yang berasal dari orang tuanya yang warga Siprus dan Yunani.
- Ada Sejumlah Alasan Indonesia Menaikkan PPN, tetapi Apakah Sudah Tepat?
- Usia Penonton Konten Pornografi di Australia Semakin Muda
- Dunia Hari Ini: Israel Menyetujui Gencatan Senjata Dengan Hizbullah
- Siapa Saja Bali Nine, yang Akan Dipindahkan ke penjara Australia?
- Dunia Hari Ini: Menang Pilpres, Donald Trump Lolos dari Jerat Hukum
- Dunia Hari Ini: Kelompok Sunni dan Syiah di Pakistan Sepakat Gencatan Senjata