LIMA Basketball Go-Jek SMC 2018: Unpri Tantang Eka Prasetya

LIMA Basketball Go-Jek SMC 2018: Unpri Tantang Eka Prasetya
Laga LIMA Basketball: Go-Jek Sumatra Conference (SMC) 2018. Foto: LIMA

jpnn.com, MEDAN - Universitas Prima Indonesia (Unpri) akan menantang STIE Eka Prasetya pada laga terakhir LIMA Basketball: Go-Jek Sumatra Conference (SMC) 2018, Jumat (13/7).

Laga itu akan menjadi penentuan tim yang bakal menguasai ajang bola basket tertinggi di Sumatera.

Unpri sendiri berhasil menekuk SMIK Time dengan skor telak 60-32, Kamis (12/7).

Unpri unggul 10-5 pada bagian pertama kuarter pertama. Spartans, julukan Unpri, melesat di bagian kedua kuarter tersebut hingga unggul 19-7.

Motor serangan Unpri Hendra Wijaya mencetak sepuluh poin bagi timnya. Di kubu TIME, Andy menjadi penyumbang poin terbanyak dengan lima angka.

Memasuki kuarter kedua, Unpri semakin menguasai pertandingan. Mereka menambah selusin angka, lima di antaranya dicetak Bernando Zudhistira. Sementara itu, TIME hanya membuat empat poin.

Persentase field goal Spartans tak terlalu baik, yakni hanya lima dari 12 percobaan. Namun, pada akhirnya mereka lebih produktif.

TIME hanya berhasil melesakkan dua field goal dari 12 percobaan tembakan daerah. Skor 31-11 untuk tuan rumah saat half time.

Universitas Prima Indonesia (Unpri) akan menantang STIE Eka Prasetya pada laga terakhir LIMA Basketball: Go-Jek Sumatra Conference (SMC) 2018, Jumat (13/7).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News