Lima Korban Skytruck Polri Teridentifikasi, Inilah Daftarnya

jpnn.com - JAKARTA - Proses pencarian korban kecelakaan pesawat M-28 Skytruck milik Polri di perairan Kepulauan Riau sudah memasuki hari kesembilan. Kini, Polri telah mengantongi identitas sejumlah potongan tubuh korban insiden kecelakaan pesawat dengan 13 orang di dalamnya itu.
Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Kombes Rikwanto mengatakan, sudah lima dari 13 korban yang terindentifikasi. “Korban yang sudah teridentifikasi adalah Eri Dwi Perdana, Suwarno, Safran, Abdul Munir dan Erwin,” kata Rikwanto, Minggu (11/12).
Mantan Kapolres Klaten itu menuturkan, tim Disaster Victim Identification (DVI) Polri menggunakan sampel DNA para keluarga korban untuk proses identifikasi. Data dari keluarga korban itulah yang dibandingkan dengan potongan tubuh yang ditemukan dari sekitar lokasi jatuhnya pesawat.
“Mulai dari orang tua kandung, hingga anak kandung. Itu sudah ada datanya dan tinggal dicocokan bila telah ditemukan (korban),” katanya.
Untuk hari ini, lanjut Rikwanto menerangkan, tim yang ada di lapangan masih fokus mencari korban dan badan pesawat. Ada dua pesawat dan delapan kapal yang membawa para penyelam untuk proses pencarian.
“Rencana operasi SAR hari kesembilan difokuskan pada penyelaman dan pengangkatan objek pada kordinat 00 17 321 N - 104 50 618 E,” ucap dia.(elf/JPG)
JAKARTA - Proses pencarian korban kecelakaan pesawat M-28 Skytruck milik Polri di perairan Kepulauan Riau sudah memasuki hari kesembilan. Kini, Polri
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bareskrim Bongkar Peredaran 38 Kg Sabu-Sabu Jaringan Malaysia-Indonesia di Riau
- Doktor Cumlaude Trimedya Dorong Optimalisasi Pengelolaan Barang Sitaan
- Libur Paskah, Polisi Siapkan Skema Lalu Lintas Urai Kemacetan di Jalur Puncak & Lembang
- Pakar Hukum UI Nilai KPK Terkesan Targetkan untuk Menjerat La Nyalla
- Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Dukung Industrialisasi Pedesaan Sebagai Model Nasional
- Nono Sampono: PIK 2 Terbuka untuk Semua Agama, Ini Wajah Toleransi Indonesia