Lima Manfaat Makan Ceker Ayam, Perempuan Pasti Suka
jpnn.com - Tak banyak orang tahu manfaat dari ceker (kaki) ayam bagi kesehatan tubuh dan kulit. Apabila konsumsi dalam batas yang wajar per 100 gram ceker ayam memiliki kandungan lemak jenuh sebesar 3,9 gram. Jumlah ini setara dengan kebutuhan lemak jenuh orang dewasa setiap harinya.
Selain itu, dalam 100 gram ceker ayam, mengandung kolesterol sejumlah 84 gram. Setara dengan 28 persen kebutuhan kolesterol orang dewasa per harinya. Berikut, lima manfaat ceker ayam:
1. Menjaga Kesehatan Kulit
Ceker ayam memiliki kadar kolagen yang tinggi. Kandungan kolagen pada ceker ayam mirip dengan yang terdapat pada buah-buahan dan sayuran berdaun hijau yang banyak memiliki kandungan vitamin C.
Berkat kandungan ini, tak heran ceker ayam bisa membuat kulit menjadi awet muda dan glowing. Selain menjaga kesehatan kulit, nutrisi ini bisa memperkuat struktur tulang dan pembuluh darah.
2. Menjaga Kesehatan Gigi dan Gusi
Asupan makanan dengan kandungan kolagen, fosfor dan kalsium sangat dibutuhkan untuk menjaga gigi dalam kondisi sehat.
Oleh karena itu, mengonsumsi ceker ayam beserta kaldu yang berasal dari rebusan ceker ayam berkhasiat membantu proses pembentukan gigi pada anak-anak.
Lemak yang baik pada ceker ayam juga membantu meningkatkan kinerja kelenjar dalam tubuh
- Kosmetik Tidak Hanya Aman Digunakan, tetapi Harus Berkualitas
- Jadi Pembicara di Talkshow Animate Skincare, Aldi Taher Ajak Wanita Makin Percaya Diri
- Tips Melawan Dampak Buruk Polusi Udara Pada Kulit
- Masyarakat Jambi Makin Peduli Merawat Kulit, Klinik Kecantikan Naik Daun
- Ini Rahasia Merawat Kulit Agar Sehat dan Bebas Jerawat
- Begini Cara Merawat Kulit Wajah dengan Serum yang Tepat