Lima Parpol tak Penuhi Syarat
Selasa, 25 Desember 2012 – 08:57 WIB

Lima Parpol tak Penuhi Syarat
Sementara itu, sejumlah tokoh politik dari 11 parpol yang lolos verifikasi menyambut bahagia hasil putusan KPUD Sumbar tesebut. Misalnya Ketua DPD Hanura Sumbar HM Tauhid. Di sela-sela pleno terbuka tersebut, dia mengungkapkan lolosnya Hanura, bukti kerja keras.
"Artinya, kerja dan konsolidasi kami berhasil. Ini wujud rakyat Sumbar mendukung kami. Dengan hasil ini, seluruh jajaran Partai Hanura Sumbar harus lebih bekerja keras lagi," sebutnya.
Setelah ini, kata Tauhid, para anggota legislatif dan calon legislatif Hanura harus turun ke rakyat. "Yakni membangun jembatan hati rakyat dalam rangka Pemilu 2014. Tidak perlu baliho besar, itu biaya tinggi," ucapnya.
Sedangkan Ketua DPW Nasdem Sumbar Apris mengatakan, hasil ini adalah persiapan lama dari Nasdem sebagai parpol baru. "Satu setengah tahun persiapan yang kami laksanakan. Ini seiring dengan pembangunan infrastruktur Nasdem di Sumbar," katanya.
PADANG -Pemilu 2014 diperkirakan hanya 11 partai politik yang bertarung di Sumbar. Dari 16 parpol di Sumbar yang diverifikasi KPU Sumbar, lima parpol
BERITA TERKAIT
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos
- Tuntut Keadilan, Ratusan Kader Gerindra Banggai Gelar Aksi di Polres
- Kepala Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi Bakal Direshuffle?
- Isu Matahari Kembar Diredakan Muzani, Bukan Dasco Apalagi Hasan Nasbi, Tumben
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Ahmad Sahroni: Masih Dini untuk Bicara Pilpres
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya