Lima Rekor Nasional Dipecahkan Perenang Indonesia di Singapura
jpnn.com, SINGAPURA - Para perenang Pelatnas Indonesia yang dipersiapkan menuju SEA Games 2017 menunjukkan performa meningkat.
Mereka menegaskan kesiapannya turun di even dua tahunan tersebut dengan memecahkan dua rekor nasional di hari kedua Neo Garden 13th Singapore National Swimming Championship di OCBC Aquatic Centre, Singapura, Sabtu (17/6).
Sejauh ini, total tim Indonesia sudah memecahkan lima rekornas, karena ada tiga rekornas yang pecah di hari pertama. Aflah Fadlan Prawira menjadi bintang, karena mampu memecahkan rekornas dua hari beruntun.
Fadlan memecahkan rekornas di nomor 400 meter gaya ganti perorangan putra dengan catatan 4 menit 24,23 detik atau menajamkan rekor lama 4 menit 24,93 detik.
Pemecahan Fadlan ini merupakan rekornas kedua, karena di hari pertama dia juga memecahkan rekor saat turun di nomor 800 meter gaya bebas. Dia mencatatakan 8 menit 13,71 detik memepertajam rekornas lama yang hanya 8 menit 14,06 detik.
Pada hari kedua, perenang putri Yosita Patricia juga berhasil memecahkan rekornas di nomor 100 meter gaya bebas dengan catatan 57,05 detik, lebih bagus dari rekor sebelumnya yang mencapai 57,12 detik.
Sebelumnya, Siman Sudartawa juga pecah rekor di nomor 100 meter gaya punggung putra dengan catatan 55,07 detik atau menajamkan rekornas lama 55,10 detik.
Ressa Kania Dewi, juga berhasil memecahkan rekornas di nomor 200 meter gaya bebas putri dengan catatan 2 menit 02,74 detik atau menajamkan rekornas lama dengan waktu 2 menit 03,58 detik.
Para perenang Pelatnas Indonesia yang dipersiapkan menuju SEA Games 2017 menunjukkan performa meningkat.
- Kejuaraan Renang Millennium Cup Sprint Challenge 2024: 2 Kelompok Umur Pecahkan Rekor Nasional
- Ajang Nika Master 2024 Jadi Gerakan Memopulerkan Olahraga Renang
- Satu-satunya Orang Singapura Peraih Medali Emas Olimpiade Pensiun
- Kejurnas Kasau Cup Terjun Payung Free Fall 2023, Prajurit Kostrad Pecahkan Rekor Nasional
- Raih Emas Special Olympics Summer Games 2023 Berlin, Arsyad: Terima Kasih, Pak Menpora Dito
- SEA Games 2023: Tampil Konsisten, Pemain Muda Timnas Voli Putra Indonesia Tuai Pujian