Lima Terduga Teroris Dipastikan Jaringan Bahrum Naim

jpnn.com - SEIBEDUK - Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Mabes Polri memastikan lima orang yang ditangkap, Jumat (5/8) lalu merupakan jaringan Khitabah Gigih Rahmat (KGR) dan Bahrum Naim.
Saat ini ke lima teroris tersebut diamankan di Batam yang lokasinya dirahasiakan.
Kapolda Kepri, Brigjen Pol Sam Budigusdian mengatakan dari hasil pemeriksaan dan barang bukti yang diamankan dari rumah terduga teroris itu terindikasi akan menyerang negara tetangga Singapura dan Malaysia.
Barang bukti itu diantaranya, bahan peledak dan senjata api laras panjang.
"Dari barang bukti yang diamankan, diketahui perencanaan mereka untuk menyerang Singapura dan negara tetangga lainnya. Tapi rencana itu belum matang dan langsung kita ketahui," ujar Sam usai menghadiri acara Halal Bihalal Punggowo di Temenggung, Seibeduk, Batam, Kepri, Minggu (7/8) sore.
Sam menjelaskan pemeriksaan teroris tersebut merupakan wewenang dan tugas Tim Densus 88 Antiteror Mabes Polri. Selain memeriksa 5 teroris, tim turut memeriksa orang terdekat, seperti istri, anak dan rekan.
"Saat ini tim sedang memeriksa dan mengembangkannya," tegasnya seperti diberitakan batampos (Jawa Pos Group) hari ini (8/8).
Menurutnya, anggota jaringan KGR ini tak hanya berada di Batam. Oleh karena itu, tim Densus tengah melaksanakan pemeriksaan terhadap 5 teroris ini untuk melacak keberadaan anggota lainnya.
SEIBEDUK - Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Mabes Polri memastikan lima orang yang ditangkap, Jumat (5/8) lalu merupakan jaringan Khitabah
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?